Pemain sayap baru Chelsea, Christian Pulisic, enggan disamakan dengan The New Eden Hazard. Pemain kelahiran Amerika Serikat (AS) tersebut mengaku ingin menjadi dirinya sendiri, ketimbang disematkan sebagai penerus Hazard.
Namun demikian, Pulisic didatangkan Chelsea untuk mengantisipasi kepergian Eden Hazard. Pulisic digaet dari Borussia Dortmund seharga 60 juta euro (Rp946,2 miliar) pada medio Januari 2019, dan baru bergabung pada bursa transfer kali ini.
Oleh karena berhasil mendapatkan Pulisic, manajemen Chelsea berani melepas Hazard ke Real Madrid seharga 100 juta euro (Rp1,57 triliun). Sampai saat ini, Pulisic pun tampil prima bersama The Blues –julukan Chelsea.
Baru-baru ini atau pada Kamis 1 Agustus 2019 dini hari WIB, Pulisic turun sebagai starter saat Chelsea menghadapi RB Salburzg. Ia bermain sebagai sayap kiri dalam formasi 4-2-3-1, Pulisic tidak menyia-nyiakan kesempatan tersebut untuk unjuk gigi dalam debut pertamanya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Abdul Halim Trian Fikri
Tag Terkait: