Pengembang Synthesis Development memastikan proses konstruksi tower apartemen yang merupakan bagian dari fase pertama proyek Samara Suites telah rampung pembangunannya.
Kepastian ini direalisasikan dengan menggelar topping off ceremony (penutupan atap) di proyek area apartemen lantai 37 dan turut dihadiri jajaran direksi Synthesis Development dan stakeholders terkait di Jakarta, Jumat (30/8/2019).
Topping off ceremony ini sesuai dengan jadwal kami. Pembangunan juga berjalan dengan baik,"kata Managing Director Synthesis Development, David Lo.
Baca Juga: Gandeng Mandiri Syariah, Synthesis Hadirkan Fasilitas Kredit Rumah
David mengatakan setelah tahapan pembangunan struktur selesai, pembangunan tower Samara Suites akan memasuki tahapan finishing (penyelesaian). "Kami juga akan menjalankan komitmen dengan membangun kawasan Synthesis Square secara keseluruhan sesuai dengan jadwal yang telah ditentukan," ucapnya.
David menekankan bahwa dengan mengusung konsep business apartment di pusat kota Jakarta, Samara Suites mengandeng brand-brand terbaik di kelasnya untuk penggunaan material pada setiap unit yang ditawarkan.
"Kualitas unggul dan premium yang ditawarkan mampu menjadikan Samara Suites memiliki nilai lebih di kelasnya," tambahnya.
Ia menilai Samara Suites ke depan akan memiliki nilai yang sangat menjanjikan sebagai hunian maupun investasi. Samara Suites ini, lanjutnya, ada di dalam area Synthesis Square di mana kawasan ini nantinya akan memiliki dua tower perkantoran yang bertetangga dengan Samara Suites.
Sementara itu, Property Investment Advisor Synthesis Development, Guntur Sitorus, menyebutkan bahwa selain melakukan topping off, juga diberikan informasi produk terbaru, yaitu 12 unit eksklusif di tiga lantai teratas Samara Suites yang mengusung konsep penthouse. Guntur mengatakan untuk unit penthouse, Samara Suites memiliki dua tipe yang dibedakan berdasarkan luas ruangan yaitu 167,65 sqm dan luas ruangan 152,50 sqm.
"Penjualan unit penthouse kini sudah mencapai 30% dari 12 unit," pungkas Guntur.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait: