Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Anak OSO Terpilih jadi Ketua KOI

Anak OSO Terpilih jadi Ketua KOI Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Raja Sapta Oktohari resmi terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Komite Olimpiade Indonesia (KOI) periode 2019-2023 dengan menggandeng Ketua Kejaksaan Tinggi DKI Jakarta Warih Sadono sebagai wakil ketua dalam Kongres Pemilihan KOI di Hotel Ritz Carlton, Jakarta, Rabu.

Baca Juga: Jadi Ujung Tombak Pertumbuhan Ekonomi, Sosok Ini Tepat Isi Menko Perekonomian

Kongres pemilihan dipimpin oleh Ngatino dari PB Wushu, dengan anggota terdiri atas perwakilan PP Perpani (panahan), Forki (karate), PP ISSI (balap sepeda) dan PP MPI (Modern Pentathlon).

"Karena hanya ada satu calon ketua umum dan wakil ketua umum, dan tidak ada keberatan dari peserta kongres, maka mereka terpilih secara aklamasi," ujar Ngatino.

Kongres KOI diikuti oleh 57 cabang olahraga yang terdiri atas 32 cabang olahraga Olimpiade dan 25 cabang non-olimpiade. Adapun cabang olimpiade memiliki tiga hak suara, sedangkan non-olimpiade hanya satu hak suara.

Selain itu, hasil kongres juga mengumumkan anggota Komisi Etik (KE) KOI yang terpilih. Dari 16 peserta yang mendaftar, ada enam orang yang terpilih melalui voting untuk menjadi anggota KE KOI. Anggota KE tersebut terdiri atas empat cabang olahraga olimpiade dan dua cabang non-olimpiade.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: