Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karo Penmas) Divisi Humas Polri Brigjen Dedi Prasetyo mengatakan pelaku penyerangan Menko Polhukam Wiranto diduga terpapar ISIS.
"Sementara diduga terpapar ISIS," kata Dedi saat dikonfirmasi, Kamis (10/10/2019).
Baca Juga: Terungkap!! Ini Pelaku Penusukan Wiranto, Sepasang...
Baca Juga: Wiranto Ditusuk Pria Berpisau, Sekarang Masuk UGD
Lanjutnya, ia mengatakan saat ini pihaknya telah mengamankan dua orang terduga pelaku penyerangan Wiranto di Pandeglang, Banten tersebut.
"Ya untuk pelaku sudah diamankan," ujar Dedi.
Sebelumnya, diketahui Wiranto hendak diserang oleh seseorang dengan menggunakan senjata tajam, saat melakukan kunjungan ke Pandeglang, Banten, Kamis (10/10).
Seorang pria berkaos hitam dan celana panjang putih serta berjenggot diduga sebagai pelaku penusukan. Lelaki itu ditangkap sesaat setelah melakukan aksinya menusukkan senjata tajam ke arah Wiranto.
Usai kejadian itu Wiranto langsung dilarikan ke RSUD Berkah Pandeglang untuk mendapatkan pertolongan medis di Ruang Unit Gawat Darurat. Di sekitar lokasi terlihat banyak polisi yang berjaga di ruangan
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil