Agar Kuota Gak Cepet Habis, Ini Cara Ampuh dari Telkomsel
Seiring penggunaan internet dengan frekuensi tinggi apalagi di Indonesia, provider seluler masih menjadi kebutuhan pokok, meskipun sinyal WI-Fi sudah ada di mana-mana. Pasalnya, seperti yang telah disebutkan, provider seluler seperti Telkomsel memiliki jaringan luas dengan sinyal yang kuat. Jadi, bahkan ketika Anda pergi ke tempat-tempat seperti pelosok, sinyal internet Anda masih tetap kuat dan lancar. Maka dari itu memakai layanan internet Telkomsel sangat penting bagi Anda.
Apalagi, dengan beragam pilihan paket internet yang memudahkan Anda untuk memilihnya sesuai kebutuhan. Salah satunya yang kini semakin populer adalah paket internet unlimited. Meski sudah banyak pengguna paket internet unlimited ini, tidak sedikit yang belum memahami betul arti dari unlimited. Apakah unlimited benar-benar berarti ‘tidak terbatas’ seperti arti katanya dari Bahasa Inggris? Mari pelajari lebih lengkap mengenai paket unlimited.
Unlimited Kuota
Paket internet ini berarti paketnya memiliki kuota yang bisa diakumulasikan ke pengisian ulang berikutnya. Jadi, contohnya Anda menggunakan kuota 5GB pada bulan Oktober. Meskipun kuota tersebut habis, Anda pasti mendapatkannya lagi pada bulan berikutnya yaitu November, sama-sama sebesar 5GB. Tentu saja jika paket internet Anda sudah diisi ulang, maka kuota 5GB tersebut baru bisa aktif kembali.
Unlimited Speed
Ada paket internet unlimited dengan basis kuota, sementara yang lainnya berbasis speed atau kecepatan internet. Adapun speed yang dimaksud yakni paket internet unlimited Anda benar-benar tidak dibatasi oleh kuota, tetapi yang menjadi batasan adalah speed internetnya, contohnya hanya 3Mbps. Umumnya, batasan pemakaian paket ini berupa masa aktif yang beragam, contohnya 30 hari. Nanti, saat sudah lewat dari masa pemakaian tersebut, paket akan berhenti berlaku secara otomatis.
Unlimited FUP
Paket ini merupakan salah satu yang paling sering tersedia dari berbagai provider termasuk Telkomsel. FUP atau fair usage policy atau penggunaan wajar. Umumnya, sistem FUP memakai kuota. Sistem paket internet ini yaitu takkan habis paketnya, tetapi ada batas tertentu yang ketika habis maka akan mempengaruhi kecepatan internet yang Anda gunakan.
Unlimited Masa Aktif
Paket internet unlimited ini tersedia tanpa ada batasan berupa kuota, speed maupun FUP. Biasanya, interntnya berlaku dengan masa aktif tertentu. Paket ini memang cukup jarang ada jika dibandingkan dengan jenis internet unlimted lainnya. Umumnya, paket internet unlimited dengan batasan masa aktif ini berlaku hanya dalam periode yang singkat, seperti 1 hari, 3 hari atau 1-2 minggu. Memang masa aktifnya singkat, namun kelebihannya yakni harga paketnya lebih murah.
Unlimited Aplikasi
Paket terakhir ini biasanya tersedia dalam banyak pilihan, sesuai dengan aplikasi paling populer yang sering digunakan pelanggan. Contohnya yakni paket internet unlimited untuk aplikasi tertentu seperti Youtube, Instagram, Facebook dan lainnya. Adapun paket internet unlimited yang dimaksud yakni Anda bisa mengakses berbagai aplikasi sesuai dengan ketentuan paketnya, tanpa dibatasi kuota ataupun speed.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil
Tag Terkait: