Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Dukung Keputusan Tottenham, Eks Pemain MU: Pochettino Layak Dipecat

Dukung Keputusan Tottenham, Eks Pemain MU: Pochettino Layak Dipecat Kredit Foto: (Foto: REUTERS/David Klein)
Warta Ekonomi, London -

Mantan pemain Manchester United, Dimitar Berbatov, mendukung keputusan manajemen Tottenham Hotspur yang memecat Mauricio Pochettino. Berbatov menilai, sekarang merupakan waktu yang tepat bagi Tottenham untuk memecat pelatih asal Argentina tersebut.

Sebab, dalam pandangan Berbatov, The Lilywhites –julukan Tottenham– membutuhkan perbaikan setelah mendapatkan serangkaian hasil buruk musim ini. Pochettino sendiri menangani Tottenham sejak 2014.

Meski tidak pernah menghadirkan gelar bagi publik London Utara, namun pelatih 47 tahun itu mampu membawa Harry Kane dan kawan-kawan bersaing di jalur juara berbagai kompetisi. Pochettino sempat membawa Tottenham finis runner-up di Liga Inggris 2016-2017, serta meraih predikat yang sama di Liga Champions 2018-2019.

Baca Juga: Sama! Ini Catatan Identik Mourinho dan Pochettino

Akan tetapi, semua pencapaian Pochettino di atas sirna setelah melihat performa Tottenham musim ini. Hingga pekan ke-12 Liga Inggris 20192-2020, Tottenham tertahan di posisi 14.

Tanpa kemenangan dalam lima laga terakhir di Liga Inggris 2019-2020, membuat Tottenham terperosok. Karena itu, demi memperbaiki hasil musim ini, manajemen Tottenham memecat Pochettino dan kemudian menunjuk pelatih sekaliber Jose Mourinho untuk menjadi nakhoda mereka.

“Pochettino merupakan pengecualian dalam sepakbola modern. Meski begitu, Tottenham membutuhkan perombakan dan saya berharap lebih dari Tottenham musim ini. Keputusan itu (memecat Pochettino) mesti diambil untuk memperbaiki keadaan,” kata Berbatov yang sempat membela Tottenham dalam kurun 2006-2008, mengutip dari Daily Mail, Kamis (21/11/2019).

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Shelma Rachmahyanti

Bagikan Artikel: