Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera menyoroti usulan jabatan Presiden ditambah menjadi tiga periode. Menurut dia, hal tersebut berbahaya bagi reformasi Indonesia. Bahkan, ia menganggap hal ini mimpi buruk bangsa Indonesia yang ingin kembali ke masa Orde Baru.
"Saya heran masih ada pihak-pihak yang menginginkan penambahan masa jabatan Presiden. Saya pikir jelas usulan itu membahayakan bagi Reformasi yang sedang berjalan. Masa mau nostalgia otoritarianisme orde baru lagi?" katanya kepada wartawan, di kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (25/11/2019).
Baca Juga: Soal Masa Jabatan Presiden, PKS Gak Mau Mengkhianati Reformasi
Baca Juga: Soal 7 Stafsus Muda Jokowi, PKS Lontarkan Komentar Luar Biasa!
Lanjutnya, ia mengatakan wacana ini digulirkan bukan sekali atau dua kali digulirkan. Namun, lebih dari itu.
"Sekarang setelah presiden Jokowi terpilih kembali mulai kembali dikembangkan usulan serupa dan bahkan dipilih lagi oleh MPR. Jangan-jangan mau menciptakan despotisme lagi," ucapnya.
Ia pun menyarankan sebaiknya disudahi saja isu yang kontra produktif dengan proses demokratisasi di Indonesia. Sebab, demokrasi di Indonesia sudah lebih baik dalam demokrasinya dibandingkan era orde baru.
"Yang baik itu lihat ke depan, belajar dari pengalaman masa lalu, ambil pelajaran yang baik dan hilangkan yang buruk,” katanya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil