Wakil Ketua KPK Saut Situmorang meminta Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk main ke kantor KPK dan berkumpul bersama para pegawai KPK. Hal tersebut dikatakan terkait masa jabatannya yang sebentar lagi akan memasuki masa purnajabatan.
"(Pak Jokowi) main-main lah ke KPK, ada benih yang sudah tumbuh di KPK," katanya di Jakarta, Minggu (15/12/2019).
Lanjutnya, ia juga meminta Jokowi berbicara dengan penyidik terkait pencegahan korupsi. Menurut dia, cara tersebut tepat guna melakukan pencegahan kedepannya.
Baca Juga: Ada Aliran Dana ke Rekening Kasino Luar Negeri, KPK Bakal Selidiki Kepala Daerah Ini!
Baca Juga: Jokowi Rencana Hukum Mati Koruptor, Terus yang Siram Novel Diganjar Apa?
"Ngobrol lah dengan penyidik, terus dengan tim pencegahan yang sudah keliling Indonesia," kata dia.
Selain itu, ia berharap Jokowi dapat menambah jumlah pegawai seusai berkunjung ke kantor KPK. "Itu kan nanti dia bisa lihat, oh ternyata sudah lakukan banyak ya, yaudah nanti saya tambahin pegawai lagi deh," tukasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil