Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tahun 2020 Sudah di Depan Mata, Berikut Peluang Usaha dengan Modal Kecil

Tahun 2020 Sudah di Depan Mata, Berikut Peluang Usaha dengan Modal Kecil Kredit Foto: Unsplash/NordWood Themes

Dropshipper

 

Berbekal smartphone dan internet, Anda sudah bisa menjadi seorang dropshipper. Tidak perlu tempat untuk toko ataupun karyawan yang perlu digaji. Tugas seorang dropshipper hanyalah melakukan promosi barang milik supplier dan kemudian menerima bayaran dari konsumen. Tidak perlu repot-repot mengurus banyak hal, Anda bisa meraup banyak untung jika telaten dan ulet.

Membuka Jasa Desain atau Editing Foto

Memiliki keahlian mengedit foto akan sangat sayang sekali jika tidak dimanfaatkan dengan baik. Anda bisa membuka usaha jasa desain ataupun editing foto. Untuk bisa sukses melakukan usaha ini, ada banyak hal yang perlu dilakukan. Mulai dari kreativitas dalam mendesain, promosi, unique selling atau ciri khas tersendiri, dan tentu saja ulet dalam melakukannya.

Membuka Jasa Laundry

Kesibukan yang menggunung membuat orang-orang tidak memiliki waktu hanya sekedar mencuci pakaiannya. Hal ini bisa jadi peluang usaha yang sangat menggiurkan. Anda bisa membuka jasa laundry, terutama jika tinggal di areal yang memiliki aktivitas padat. Misalnya saja perkotaan, kampus, sekolah, perkantoran, dan lain-lain. Usaha ini akan banyak sekali menghasilkan untung terutama saat musim penghujan.

Itu adalah jajaran peluang dengan modal kecil atau bahkan tidak membutuhkan modal sama sekali. Anda bisa melakukan analisa mana saja yang sesuai dengan kompetensi yang dimiliki dan yang paling nyaman untuk dilakukan.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: