Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Di China, Korban Terinfeksi Virus Korona Diisolasi Dalam Tabung Plastik

Di China, Korban Terinfeksi Virus Korona Diisolasi Dalam Tabung Plastik Penampakan pasien virus 2019-nCoV di China disiolasi dalam tabung plastik dan kotak logam. | Kredit Foto: Sindonews

Para pejabat di AS mengatakan mereka memantau 16 orang yang memiliki kontak dekat dengan pasien, tetapi belum ada yang menunjukkan gejala terinfeksi virus. Hong Kong, tempat satu kasus yang dikonfirmasi, menyatakan telah mengubah lokasi kamp menjadi zona karantina untuk menampung orang-orang yang mungkin telah berhubungan dengan seseorang yang terinfeksi virus.

Kota Wuhan sebagian besar terisolasi dari seluruh dunia sejak hari Kamis, ketika pemerintah menutup opsi transportasi dan memerintahkan orang-orang untuk tidak masuk atau pun meninggalkan kota itu tanpa alasan yang jelas. Mengenakan masker di kota itu sekarang menjadi hal wajib.

Tidak banyak yang diketahui tentang virus 2019-nCoV, yang sebelumnya belum pernah terlihat pada manusia. Pihak berwenang memperingatkan bahwa virus itu bisa bermutasi bahkan ketika para ahli mempelajarinya dan mencoba untuk menemukan solusi pengobatan.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Shelma Rachmahyanti

Bagikan Artikel: