Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Optimalkan Proses Rantai Pasokan, Bizzy Group Perkenalkan Empat Layanan Baru

Optimalkan Proses Rantai Pasokan, Bizzy Group Perkenalkan Empat Layanan Baru Kredit Foto: Ist
Warta Ekonomi, Jakarta -

Bizzy Group selaku perusahaan digital yang memiliki jaringan logistik dan distribusi sendiri mengumumkan telah menghadirkan empat layanan baru guna mendorong efisiensi dalam proses rantai pasokan (supply chain) sekaligus membantu UMKM mengembangkan bisnisnya.

CEO Bizzy Group, Andrew Mawikere menyebutkan layanan baru yang diperkenalkan Bizzy Group yang pertama Bizzy POS,  akan membantu pedagang mengelola tokonya dengan cara yang lebih efisien dan membantu mereka mendapatkan barang yang dibutuhkan dengan jumlah yang tepat, harga yang tepat, dan waktu yang tepat. Bizzy POS juga membantu pedagang dengan menawarkan berbagai produk yang sesuai dengan target konsumen dan pembiayaan yang dapat membantu mereka tumbuh.

Kedua, layanan Truckway yang dapat membantu perusahaan untuk mengoptimalkan muatan dan rute pengiriman. Dengan aplikasi Truckway, pengguna bisa melihat secara rinci daftar order pengiriman dan mencari jalan terbaik yang bisa dilalui agar proses pengiriman lebih lancar.

Baca Juga: Rakyat RI Makin Digital, Transaksi Uang Elektronik Melesat 188,31 Persen

Ketiga, Bizzy Field Forcea aplikasi ini bertujuan membantu pemilik usaha dalam mengelola tim penjualannya. Lewat aplikasi tersebut, pemilik usaha juga memiliki opsi dalam mengombinasikan tim penjualan guna mengoptimalkan biaya sehingga tidak ada pekerjaan tim penjualan yang saling tumpang tindih.

Keempat, layanan Smart Warehouse membantu pemilik usaha untuk melacak stok barang dan membantu mereka melakukan pengadaan pembelian barang. Pemilik usaha juga bisa melihat data terkait keputusan apa saja yang dirasa cukup tepat untuk mengoptimalkan penjualan. Dengan begitu, pemilik usaha bisa meminimalisir risiko mengurus pengembalian barang ke pemilik brand karena adanya barang yang tidak terjual. Pada fase berikutnya, layanan ini juga akan menerapkan machine learning agar lebih peka jika terjadi human eror dalam prosesnya.

Baca Juga: Ini Tiga Alasan Transaksi Digital Makin Digandrungi

"Bizzy Group memahami bahwa konsumen kami menjalankan bisnis mereka dengan margin yang kecil dan cost sensitive. Kami ingin membantu mereka dengan menyediakan perlengkapan dan jalur yang tepat. Kami ingin menjadi bagian dari perkembangan bisnis konsumen kami. Dengan begitu, Bizzy Group dapat menciptakan lebih banyak value di dalam supply chain, dan membagi value tersebut kepada semua pihak yang terlibat di dalamnya," ujar Andrew, dalam keterangan resminya, di Jakarta, Jumat (31/1/2020).

Dengan menghadirkan platform end to end supply chain, Bizzy Group berharap dapat memberikan data yang bisa mendorong peningkatan efisiensi dan perkembangan bisnis. Data tersebut berfungsi agar pedagang bisa meningkatkan margin dan menurunkan harga untuk konsumen mereka dan ekspansi ke aliran pendapatan yang baru.

"Bizzy Group menargetkan platform ini siap digunakan sebelum hari raya Idul Fitri dan kami juga fokus menambahkan beberapa kategori produk," jelas Andrew.

Adapun saat ini Bizzy Group juga berencana melakukan ekspansi ke lima area baru dalam waktu dekat. Melalui langkah ini, Bizzy Group berharap dapat mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia yang transparan dengan meningkatkan efisiensi supply chain.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Annisa Nurfitri
Editor: Annisa Nurfitri

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: