Pelatih Liverpool, Jurgen Klopp, ingin timnya memanfaatkan laga kandang kontra West Ham, Selasa 24 Februari 2020 dini hari nanti. Klopp ingin menjadikan laga tersebut sebagai momentum untuk mengembalikan kepercayaan diri setelah hasil buruk yang mereka raih di kompetisi Liga Champions pekan lalu.
The Reds –julukan Liverpool– gagal mengatasi perlawanan Atletico Madrid di babak 16 Liga Champions 2019-2020. Bertamu ke Wanda Metropolitano, Liverpool dipaksa takluk 0-1 dari Alvaro Morata dan kolega.
Baca Juga: Liverpool vs West Ham, Henderson: Kami Sudah Lupakan Pil Pahit di Madrid
Sebagai catatan, laga kontra West Ham merupakan kali pertama bagi Liverpool kembali tampil di Anfield setelah mendapat jatah libur musim dingin sejak awal Februari kemarin. Kemenangan pun wajib mereka dapatkan guna terus menjaga jarak dengan Man City di posisi dua.
Selain dalam tren yang lebih baik, Liverpool juga unggul head-to-head atas West Ham. Dalam lima pertemuan terakhir di semua kompetisi, Liverpool racikan Jurgen Klopp unggul dengan koleksi empat menang dan satu imbang.
“Saya harus mengatakan itu luar biasa untuk kembali (ke Anfield). Kami masuk ke ini setelah hasil yang kontras setelah menang di Norwich dengan satu gol dan kalah di Madrid dengan selisih yang sama,” ujar Klopp, melansir dari laman resmi Liverpool, Senin (24/2/2020).
“Dalam banyak hal, kedua game itu dan kedua hasil itu menggambarkan betapa sulitnya kita harus terus bekerja jika kita ingin mencapai sesuatu. Tapi pada levelkami saat ini, kami akan kembali dan berusaha untuk meraih kemenangan,” tandasnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Shelma Rachmahyanti
Tag Terkait: