Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tampil Ciamik di Laga Kontra Watford, Ole Puji Bruno Fernandes

Tampil Ciamik di Laga Kontra Watford, Ole Puji Bruno Fernandes Kredit Foto: Reuters/Rebecca Naden
Warta Ekonomi, Manchester -

Pemain baru Manchester United, Bruno Fernandes, tampil gemilang di pekan ke-27 Liga Inggris 2019-2020, Minggu 23 Februari 2020 kemarin. Gelandang 25 tahun itu menyumbangkan satu gol dalam kemenangan 3-0 Man United atas Watford.

Penampilan Bruno Fernandes di laga tersebut praktis mendapat berbagai pujian, salah satunya dari pelatih Ole Gunnar Solskjaer. Solskjaer juga mengaku terkesan melihat mentalitas kuat yang dimiliki sang playmaker di laga melawan Watford tersebut. Ia menyebut bahwa dibutuhkan nyali yang besar bagi seorang pemain baru untuk mengambil eksekusi penalti, dan Fernandes berhasil melakukan tugasnya dengan baik.

“Dia (Fernandes) adalah pesepak bola sejati. Dia bukan hanya sekedar pemain sepak bola yang sangat bagus, tetapi ia memiliki karakter yang dibutuhkan untuk menjadi pemain Manchester United. Bruno suka bermain sepak bola. Ia selalu ingin membawa bola dan ia memiliki karakter yang penuntut, di mana ia ingin mengambil penalti tersebut,” ujar Solskjaer, melansir dari laman Sky Sport, Senin (24/2/2020).

Baca Juga: Sukses Cetak Gol untuk Man United, Maguire: Thanks Bruno Fernandes!

Tak hanya Solskjaer, rekan satu tim Bruno Fernandes, Luke Shaw juga memberikan pujian kepada pemain asal Portugal tersebut. Menurut Luke Shaw, dampak yang diberikan rekan setim anyarnya itu tidak hanya di dalam, tetapi juga luar lapangan.

Tidak hanya itu, Shaw juga menyebut Bruno Fernandes ingin bertindak sebagai seorang pemimpin seperti di klub sebelumnya, Sporting Lisbon. Shaw berharap, penampilan Fernandes akan bertahan untuk jangka panjang.

“Dampaknya sangat luar biasa. Dia baru berada di sini dalam waktu singkat. Semoga dia bisa terus mempertahankan penampilan seperti ini. Dia belum lama berada di sini, tetapi sudah bersinar bagi kami dan itu sungguh bagus,” tandasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Shelma Rachmahyanti

Bagikan Artikel: