Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Amerika Lobi Sekutu untuk Blokir Huawei Raksasa China, Mayoritas Responnya Bikin Kecewa!

Amerika Lobi Sekutu untuk Blokir Huawei Raksasa China, Mayoritas Responnya Bikin Kecewa! Kredit Foto: Huawei

AS pun mengancam akan memutuskan hubungan intelijen dengan negara manapun yang memakai peralatan teknologi 5G Huawei.

Menanggapi tuduhan AS terhadap Huawei, Kepala Pusat Keamanan Siber Nasional Inggris (NCSC) mengatakan, "Inggris dapat mengelola risiko yang ditimbulkan oleh perusahaan (seperti Huawei)."

Kanada

Mengenai peralatan 5G Huawei, Kanada masih menunjukkan sikap yang abu-abu. Pemerintah Kanada tengah meninjau masalah keamanan demi mempertimbangkan keputusan terhadap Huawei, menurut narasumber anonim kepada Bloomberg, dikutip dari Business Insider, Kamis (12/3/2020).

"Kami akan mempertimbangkan semua itu, tetapi kami ingin buat keputusan yang terbaik. Keamanan nasional tak akan kami kompromikan," kata Menteri Keamanan Publik Kanada, Ralph Goodale.

Pada Maret ini, Administrasi Trump mulai memberi tekanan lebih pada Kanada, sebelum negara itu mengumumkan keputusan resminya terhadap Huawei.

Jerman

Beberapa pejabat Jerman yang tak disebutkan namanya mengatakan kepada WSJ, Jerman condong ke arah mengizinkan Huawei berkontribusi dalam pembangunan jaringan 5G negaranya.

Namun, perjanjian itu masih berada di tahap awal dan masih harus disetujui oleh kabinet serta Parlemen. Itu tak akan selesai selama beberapa minggu.

Sementara itu, Kanselir Jerman, Angela Merkel mengatakan, Jerman akan menetapkan standar keamanan untuk 5G dan akan berlaku pada seluruh vendor.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Bagikan Artikel: