Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Baru Mulai, IHSG Ambruk Lebih dari 1,30% di Kamis Pagi

Baru Mulai, IHSG Ambruk Lebih dari 1,30% di Kamis Pagi Kredit Foto: Antara/Aprillio Akbar
Warta Ekonomi, Jakarta -

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) terkoreksi -1,30%pada pembukaan perdagangan sesi I, Kamis (2/04/2020). Tak berselang lama, koreksi IHSG menembus angka -1,50% hingga jatuh ke level 4.393,67. Adapun pada perdagangan kemarin, IHSG berakhir denganterkoreksi sedalam -1,61%.

Baca Juga: BCA, Mandiri, dan BNI Pasang Badan, Pasar Modal Gak Jadi Masuk Jurang!

Sejumlah 185,06 juta saham diperdagangkan dengan frekuensi 19.181 kali dan membukukan nilai transaksi harian sebesar Rp217,15 miliar. Pergerakan saham yang terpantau meliputi 32 saham naik, 142 saham turun, dan 67 saham lainnya stagnan.

Baca Juga: Korbankan Hak Pegawai dan Investor: Saham Matahari Terbakar, Sentuh Harga Paling Tekor dalam Sejarah

Asal tahu saja, pergerakan IHSG pagi ini tertekan lantaran asing terpantau aktif menarik dana dari pasar modal. Bursa mencatat, pada awal perdagangan saja keuntungan jual yang dikantongi asing sebesar Rp20,90 miliar.

Bersamaan dengan IHSG, keempat indeks saham Asia juga melemah, yakni Nikkei turun 0,81%, Hang Seng turun 0,88%, Shanghai turun 0,20%, dan Strait Times turun 1,49%

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Lestari Ningsih
Editor: Lestari Ningsih

Bagikan Artikel: