Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apa Itu Barter?

Apa Itu Barter? Kredit Foto: Antara/Ari Bowo Sucipto
Warta Ekonomi, Jakarta -

Barter merupakan kegiatan tukar-menukar barang yang dilakukan oleh dua pihak tanpa menggunakan alat bayar seperti uang. Barter menjadi jenis transasksi yang dilakukan melalui penukaran barang dengan barang atau jasa dengan barang.

Kelemahan sistem barter adalah tidak memiliki standar nilai yang jelas. Namun karena barter dilakukan oleh dua belah pihak yang saling membutuhkan, maka komoditi dianggap seimbang ketika kedua belah pihak telah sepakat.

Baca Juga: Apa Itu Barang Modal?

Selain dari perbedaan nilai komoditi, kejujuran dari kedua belah pihak juga menjadi kendala dalam transaksi barter. Jika salah satu pihak tidak jujur terhadap kualitas komoditi yang ditukarnya, maka akan merugikan pihak lainnya.

Meski demikian, barter memiliki fleksibelitas dalam pelaksanaannya, yaitu hanya menukarkan barang yang dimiliki dengan barang yang diinginkan. Namun tetap harus terlebih dahulu menemukan pihak yang membutuhkan barang yang kita miliki. Barang yang ditukar bisa berupa barang sejenis maupun barang yang berbeda jenis.

Meski secara nilai finansial bisa saja tidak seimbang, namun masing-masing pihak yang terlibat biasanya telah sepakat. Selain itu, keuntungan yang diperoleh pun didasari oleh asas manfaat.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Tag Terkait:

Bagikan Artikel:

Berita Terkait