Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mantan Gubernur Jakarta Jadi Ketua PDIP Sumut

Mantan Gubernur Jakarta Jadi Ketua PDIP Sumut Kredit Foto: Antara/Akbar Nugroho Gumay
Warta Ekonomi, Jakarta -

Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDI Perjuangan menunjuk mantan Gubernur DKI Jakarta, Djarot Saiful Hidayat sebagai Pelaksana Tugas (Plt) Ketua DPD PDIP Sumatera Utara. Djarot menggantikan Japorman Saragih, yang mengundurkan diri dengan alasan faktor kesehatan.

Kabar mengejutan itu dibenarkan oleh Japorman Saragih kepada wartawan di Medan, Kamis, 25 Juni 2020.  Ia mengatakan sudah tidak menjabat sebagai Ketua di partai besutan Megawati Soekarno Putri itu di Sumatera Utara, sejak hari ini.

Baca Juga: Bendera PDIP Dibakar, Megawati: Bendera Selalu tegak! Seluruh Kader siap Menjaganya!

“Iya, memang benar adinda,” ujar Japorman.

Japorman menjelaskan, dengan kondisi kesehatannya membuat dirinya tidak efektif menakhodai PDI Perjuangan di Sumatera Utara (Sumut). Apa lagi, beberapa bulan ke depan akan menghadapi Pilkada serentak 2020.

“Ya kesehatan, sudah sering terganggu. Jadi agak lelah juga sekarang,” ujar mantan Wakil Ketua DPRD Sumut itu.

Japorman mengaku sudah pamitan dengan jajaran pengurus DPD PDI Perjuangan di Sumut. Nantinya, seluruh tugasnya akan dilanjutkan oleh Djarot Saiful Hidayat.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: