Herzaky mengatakan, meskipun tingkat kepuasan relatif sama dengan pemerintah pusat, namun ada penurunan cukup signifikan masyarakat yang sangat puas kepada pemerintah pusat dalam konteks penanganan pandemi Covid-19. Dari 8,8 persen warga yang sangat puas, kini tinggal 4,9 persen.
Menilik ini, Herzaki menyarankan kepada pemerintah untuk tidak berpuas diri. Jangan sampai pemerintah pusat merasa sudah memberikan dan melakukan yang terbaik, tapi justru tidak sesuai dengan apa yang dibutuhkan atau disuarakan publik.
Baca Juga: Elektabilitas AHY & Partai Melesat, Demokrat: Pemimpin Disiapkan!
"Karena itu, dalam penanganan pandemi Covid-19 ini sebaiknya pemerintah, baik pusat maupun daerah, fokus dalam memberikan solusi untuk permasalahan rakyat dan bergerak cekatan karena kini eranya kepemimpinan yang tulus dan cekatan, bukan kepemimpinan penuh drama dan pencitraan," tutupnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Cahyo Prayogo