Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

DANA Gabung Jadi Penyalur Dana Insentif PraKerja

DANA Gabung Jadi Penyalur Dana Insentif PraKerja Kredit Foto: DANA
Warta Ekonomi, Jakarta -

Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja resmi menunjuk dompet digital Indonesia, DANA, sebagai salah satu mitra untuk menyalurkan dana insentif bagi para peserta program tersebut.

Direktur Eksekutif Manajemen Pelaksana Program Kartu Prakerja Denni Puspa Purbasari mengatakan, penguatan kompetensi Sumber Daya Manusia (SDM) menjadi kunci utama daya saing bangsa di kancah global.

Baca Juga: Gandeng BGR Logistics, DANA Luncurkan Miniservice Warung Pangan

"Melalui pelatihan-pelatihan yang tersedia di Program Kartu Prakerja, SDM Indonesia yang tengah mencari pekerjaan atau yang sedang mengalami pemutusan hubungan kerja dapat menambah kemampuan di bidang-bidang yang sesuai dengan kebutuhan lapangan kerja saat ini, atau memiliki kemampuan baru sesuai dengan tren kebutuhan pasar di era digital," ujar Denni Puspa Purbasari dalam keterangan tertulisnya, Jumat (21/8/2020).

Program ini juga menjadi pelengkap pendidikan formal dan membantu daya beli masyarakat yang terdampak penghidupannya akibat Covid-19. "Untuk mendukung efektivitas Program Kartu Prakerja, pemerintah membutuhkan sinergi dengan pihak-pihak swata serta segenap ekosistem terkait," lanjut Denni.

Dengan ditunjuknya DANA sebagai salah satu mitra resmi, nantinya DANA akan menyalurkan dana insentif kepada penerima Kartu Prakerja yang telah menyelesaikan pelatihan program tersebut.

Program Kartu Prakerja adalah program pengembangan kompetensi dan peningkatan produktivitas melalui bantuan biaya pelatihan yang diberikan kepada semua WNI yang berusia 18 tahun ke atas, tidak sedang sekolah/kuliah, serta mereka yang terkena dampak langsung dari pandemi Covid-19.

"Kami sangat antusias mendapatkan kepercayaan pemerintah untuk terlibat dalam gotong-royong nasional meningkatkan kompetensi SDM Indonesia," ujar CEO DANA, Vincent Iswara.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Bernadinus Adi Pramudita
Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: