Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Mau Investasi di Akhir Tahun? Ikuti Lima Hal Ini Biar Gak Buntung

Mau Investasi di Akhir Tahun? Ikuti Lima Hal Ini Biar Gak Buntung Kredit Foto: Ibtimes.com

4. Obligasi; Fokus pada obligasi Eropa dan Asia dengan imbal hasil tinggi; mempertahankan durasi portofolio rata-rata selama lima tahun

Pengetatan selisih kredit antara triwulan ke-2 dan triwulan ke-3 tahun ini telah mengikis banyak keuntungan tambahan yang biasanya diterima investor sebagai kompensasi atas risiko gagal bayar obligasi berimbal hasil tinggi, investor disarankan untuk memposisikan diri sedemikian rupa guna menghindari kerugian pada titik ini.

Kredit Asia tetap memberikan nilai kepada investor dari perspektif fundamental dan valuasi, dan faktor pendukung tetap ada. Dengan mengamati seluruh pasar kredit global, DBS juga melihat katalis positif untuk obligasi Eropa berimbal hasil tinggi, dan yakin bahwa ada kemungkinan besar pasar akan mengejar ketertinggalan dari pasar lain.

"Mengingat kurva G-3 kemungkinan akan mengalami penurunan tajam dalam beberapa bulan mendatang, kami mempertahankan preferensi kami untuk durasi portofolio rata-rata 5 tahun," terang dia.

5. Emas masih terus bergerak menguat- perkiraan 12 bulan berada pada USD2,300/oz

Emas sebagai diversifikasi risiko telah terbukti sebagai pelindung nilai efektif, mengungguli sebagian besar mata uang termasuk dolar, dalam 10 tahun terakhir. Kekhawatiran akan potensi kembalinya inflasi adalah alasan lain untuk mempertimbangkan investasi di aset berisiko rendah (safe havens), seperti emas, yang telah berkinerja baik dalam kondisi inflasi.

"Meskipun akan ada pandangan bahwa likuiditas uang adalah sepenuhnya spekulasi, kami yakin bahwa kenaikan harga emas, tidak seperti harga minyak dan harga properti, tidak bersifat inflasi dan tidak menghalangi pemulihan ekonomi. Oleh karena itu, tidak ada kemungkinan menyebabkan tindakan moneter apa pun," tutur Hou Wey Fook.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajar Sulaiman
Editor: Fajar Sulaiman

Bagikan Artikel: