Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

BPJamsostek Targetkan Penambahan 1,4 Juta Peserta di Sumut

BPJamsostek Targetkan Penambahan 1,4 Juta Peserta di Sumut BPJamsostek | Kredit Foto: Khairunnisak Lubis

Untuk meraih target tersebut, pihaknya menjalin kerja sama dengan stakeholder, serikat pekerja, serikat buruh, dan asosiasi pengusaha. Selain itu peran pemerintah daerah juga diharapkan dalam mencapai perlindungan bagi tenaga kerja. 

"Jadi peran pemerintah sangat dominan. Visi Gubernur untuk Sumut Bermartabat akan tercipta kalau pekerja benar-benar terlindungi. Kami yakin jika semua pekerja di Sumut terlindungi oleh BPJamsostek, buruh akan bermartabat karena naik harkatnya," ujarnya. 

Dikatakannya Rapat Pimpinan ini rutin diselenggarakan setiap tahunnya. Tujuannya adalah menyatukan visi dalam menerima tantangan di 2021 untuk Kantor Wilayah BPJamsostek Sumbagut, Sumatera Utara dan Aceh.

"Maka dibuatlah Rapim seluruh kepala kantor cabang yang ada 31 kantor cabangnya. Jadi Rapim ini memberikan satu arah yang sama ke tujuan yang sama untuk mencapai bahkan melebihi angka yang menjadi target kami," pungkasnya. 

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: