Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sekjen Gerindra: Bangsa Indonesia Berhutang Kepada NU

Sekjen Gerindra: Bangsa Indonesia Berhutang Kepada NU Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Sekretaris Jenderal Partai Gerindra Ahmad Muzani menyebutkan bahwa persatuan dan kesatuan bangsa Indonesia yang saat ini dirasakan tidak lepas dari campur tangan para Ulama, Kiai, dan Nahdatul Ulama (NU).

Hal tersebut disampaikan saat menghadiri Pelantikan dan Rapat Kerja Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Kota Tangerang yang juga di hadiri Ketua Harian PBNU Kiyai Haji Marsudi Suhud pada Minggu (7/3/2021).

Karena itu, ia mengajak kita harus bersyukur, karena NU dalam sejarahnya tanpa diminta selalu hadir di tengah-tengah kehidupan bangsa. 

Dikatakannya, sebagai bangsa yang majemuk dan berbhinekka sesungguhnya kita rawan perpecahan. Karena masyarakat Indonesia yang berpenghuni di berbagai pulau, memiliki banyak etnis, ras, bahasa, dan agama. Hal tersebut sangat berpotensi untuk pecah dan terbelah.

"Tetapi para ulama dan kiai NU tidak pernah berhenti dalam menyebarkan Islam yang Rahmatan Lil Alamin. Dalam sejarah nya, para ulama dan kiai selalu menebarkan persatuan, persaudaraan, dan persahabatan di tengah-tengah kehidupan bangsa," ujar Ahmad Muzani.  

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Vicky Fadil

Bagikan Artikel: