Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Trending di Google, Anya Geraldine Bisa Raup Hampir Rp200 Juta Sekali Upload di Instagram

Trending di Google, Anya Geraldine Bisa Raup Hampir Rp200 Juta Sekali Upload di Instagram Kredit Foto: Instagram/anyageraldine
Warta Ekonomi, Jakarta -

Nama selebgram Anya Geraldine menjadi tren di mesin pencarian Google Indonesia, Kamis (25/3/2021) setelah ia menyabet trofi di salah satu ajang penghargaan.

Sebagai tokoh publik, nama Anya Geraldine pasti tak asing di telinga. Apalagi, kini Anya juga berprofesi sebagai aktris untuk film layar lebar.

Tak hanya itu, Anya Geraldine masih aktif mengunggah konten ke media sosial, khususnya Instagram. Sebab, akun Instagram Anya juga berfungsi sebagai alat promosi bisnis dan merek alias media endorsement.

Baca Juga: Gawat! Uang Digital Nasional Bakal Ancam Ekonomi Lokal Negara Kepulauan Ini

Baca Juga: Ogah Rilis CBDC, Jerman Pilih Kembangkan Sistem Blockchain Ini

Nah, kira-kira berapakah penghasilan yang Anya Geraldine dapatkan dari endorsement merek melalui Instagram?

Mengutip informasi akun Line Resmi @anyageraldine per September 2020, selebgram itu mematok harga Rp1,5 juta per 1 foto produk endorse. Apabila Anya mengunggah 5 foto produk dalam sepekan, maka ia dapat mengantongi Rp7,5 juta. Artinya, dalam sebulan ia berpotensi memperoleh Rp30 juta dari endorse saja.

Itu baru dari endorse foto, belum termasuk endorse video yang harganya Rp4,5 juta untuk periode tayang 2 minggu di Instagram feed-nya. Ada pula tarif memasang promosi di Instagram Story seharga Rp750 ribu per konten.

Di sisi lain, berdasarkan data analisis Nox Influencer yang Warta Ekonomi kutip Kamis (25/3/2021), perkiraan penghasilan Anya di Instagram mencapai Rp186,6 juta per postingan. 

Jika mengunggah 2-3 postingan per hari, maka ia bisa mengantongi Rp373,2 juta-Rp559,8 juta per harinya. Jumlah yang tidak sedikit, kan?

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Tanayastri Dini Isna
Editor: Tanayastri Dini Isna

Bagikan Artikel: