Jadi Cucu Ideologis dan Biologis Bung Karno, Langkah Puan Tepat Ingatkan Bangsa Soal Pancasila
Ketua DPR RI Puan Maharani dipandang tepat untuk senantiasa mengingatkan bangsa Indonesia untuk selalu berpegang dan menjadikan Pancasila sebagai inspirasi dalam kehidupan sehari-hari. Hal tersebut tidak hanya karena posisi dan peran Puan sebagai cucu biologis dan ideologis Presiden Pertama RI Soekarno sebagai ‘Penggali Pancasila’.
Hal tersebut dilontarkan Ketua Dewan Pimpinan Pusat Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPP KNPI), Varhan Abdul Aziz, dalam keterangan tertulisnya, Rabu (2/6/2021). Baca Juga: Puan: Jangan Sampai Institusi Pendidikan Tinggi Hanya Jadi Pabrik Gelar Akademis
Menurut ia, mengamalkan Pancasila itu laiknya memenuhi pesan agama tentang sembahyang (shalat). Semua dimulai dengan meninggikan peran Tuhan dalam kehidupan (Ketuhanan) sebagai gantungan integritas diri, untuk kemudian diakhiri dengan menebar salam damai sejahtera ke seluruh penjuru bumi (Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia).Baca Juga: Kata Pengamat Soal Duet Puan Maharani dan Anies Baswedan
“Jadi, Ibu Puan dengan tegas menekankan bahwa mustahil ada dikotomi antara jiwa seorang Pancasilais dan seorang relijius. Menjadi Pancasilais itu sejatinya menjadi seorang saleh atau relijius. Saleh secara hubungan ketuhanan (hablum minal Allah), dan sekaligus saleh secara kemanusiaan, yang memenuhi keempat sila lainnya dalam Pancasila,” katanya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil