engamat politik Lingkar Wajah Kemanusiaan (LAWAN Institute) Muhammad Mualimin memberikan gambaran tentang karier Joko Widodo (Jokowi) setelah masa jabatannya sebagai presiden habis.
Ia memprediksi, Jokowi bakal dikhianati oleh orang-orang kepercayaannya.
Baca Juga: Nasib Jokowi Jelang Pilpres 2024 Sangat Mengejutkan, Akhirnya Akan Sendiri...
Sebab, berbagai kritikan saat ini sudah banyak yang menyudutkan pemerintahan.
"Makin menuju 2024, saya pikir partai koalisi Jokowi dan menterinya perlahan membelot satu persatu," katanya kepada GenPI.co, Rabu (14/7).
Mualimin menjelaskan, masa jabatan Jokowi tinggal 2,5 tahun lagi.
Jadi, mantan Gubernur DKI Jakarta itu bakal kehilangan kekuasaan yang menjadi jaminan dalam manuver politik.
"Jokowi bukan siapa siapa lagi. Pada 2024 semua partai dan elit cari selamat sendiri sendiri," ucapnya.
Menurutnya, koalisi pemerintahan saat ini pastinya akan bergeliat untuk mendapatkan kekuasaan masing-masing setelah Jokowi lengser.
"Partai yang punya kepentingan mengusung Capres 2024," ucapnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Alfi Dinilhaq
Tag Terkait: