Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Apa Itu Pasar Keuangan?

Apa Itu Pasar Keuangan? Kredit Foto: Ist
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pasar keuangan adalah mekanisme pasar yang memungkinkan bagi seorang atau korporasi untuk dengan mudah dapat melakukan transaksi penjualan dan pembelian dalam bentuk sekuritas. Ini termasuk pasar saham, pasar obligasi, pasar valas, dan pasar derivatif. Pasar keuangan sangat penting untuk kelancaran operasi ekonomi kapitalis.

Pasar keuangan memainkan peran penting dalam memfasilitasi kelancaran operasi ekonomi kapitalis dengan mengalokasikan sumber daya dan menciptakan likuiditas untuk bisnis dan pengusaha.

Baca Juga: Apa Itu Pasar Gelap?

Pasar memudahkan pembeli dan penjual untuk memperdagangkan kepemilikan keuangan mereka. Pasar keuangan menciptakan produk sekuritas yang memberikan pengembalian bagi investor dan membuat dana tersebut tersedia bagi mereka yang membutuhkan tambahan uang (peminjam).

Pasar saham menjadi salah satu jenis pasar keuangan. Pasar keuangan dibuat dengan membeli dan menjual berbagai jenis instrumen keuangan termasuk ekuitas, obligasi, mata uang, dan derivatif.

Pasar keuangan sangat bergantung pada transparansi informasi untuk memastikan bahwa pasar menetapkan harga yang efisien dan tepat. Harga pasar sekuritas mungkin tidak menunjukkan nilai intrinsiknya karena kekuatan ekonomi makro seperti pajak.

Beberapa pasar keuangan kecil dengan sedikit aktivitas, dan lainnya, seperti New York Stock Exchange (NYSE), memperdagangkan triliunan dolar sekuritas setiap hari. Pasar ekuitas (saham) adalah pasar keuangan yang memungkinkan investor untuk membeli dan menjual saham perusahaan publik.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Fajria Anindya Utami
Editor: Fajria Anindya Utami

Bagikan Artikel: