Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Sinar Mas Land Pertemukan Mahasiswa dengan Perusahaan Teknologi melalui Digital Hub Goes To Campus

Sinar Mas Land Pertemukan Mahasiswa dengan Perusahaan Teknologi melalui Digital Hub Goes To Campus Kredit Foto: Istimewa

“Saat ini, pemerintah sedang fokus mengembangkan talenta digital di Indonesia. Digital Hub mendukung penuh pengembangan SDM di bidang digital melalui Digital Hub Goes To Campus. Kegiatan ini mengajak para mahasiswa dapat berperan aktif dan berkontribusi terhadap pengembangan ekonomi digital di Indonesia. Kami harap hal tersebut dapat berlanjut sehingga ke depan dapat melahirkan kolaborasi yang inovatif juga.”

Lebih detail Irawan menjelaskan bahwa untuk mendukung perkembangan industri digital di Indonesia, Sinar Mas Land mengembangkan Digital Hub sebuah kawasan di BSD City yang didedikasikan untuk komunitas, pusat pendidikan, serta perusahaan rintisan dan multinasional yang fokus dalam bidang tersebut.

Selain pembangunan secara fisik, Sinar Mas Land juga turut mendukung pertumbuhan komunitas dan masyarakat sebagai bagian dari ekosistem Digital Hub. Dalam pelaksanaannya, Sinar Mas Land menggandeng mitra-mitra terkemuka di bidang rintisan teknologi digital. 

Dalam penyelenggaraan Virtual Digital Hub Goes To Campus 2021, Sinar Mas Land berkolaborasi dengan Nakama.id sebagai komunitas start-up yang telah menghubungkan lebih dari 3.000 founders dengan para investor. 

CEO Nakama.id, Debora Temmy, menambahkan bahwa kegiatan ini mendapat banyak sambutan yang positif karena memberikan tambahan ilmu dan wawasan kepada mahasiswa.

“Terdapat lebih dari lima kampus dengan ratusan mahasiswa yang tergabung di acara seminar daring ini. Digital Hub Goes To Campus memberikan pandangan bagi mahasiswa agar sedari dini dapat menciptakan inovasi baru, bisa berupa memperbaiki sesuatu yang sudah ada atau memperbaiki cara yang sudah ada. Tentunya hal tersebut tidak terlepas dari kolaborasi baik pihak internal maupun eksternal,” tutup Temmy. 

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Fajria Anindya Utami

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: