Jokowi Tunjuk Andika Perkasa Jadi Calon Panglima TNI, PA 212: Dengan Kalangan Islam, Saya Belum...
Ketua Umum Persaudaraan Alumni (PA) 212 Slamet Maarif merespons soal Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang mengusulkan KSAD Andika Perkasa sebagai panglima TNI ke DPR RI.
Slamet mengatakan pihaknya menghormati pilihan panglima TNI sebagai sebagai bagian dari hak prerogratif presiden. Lantas, seperti apa kedekatan Andika Perkasa terhadap kelompok Islam?
"Dengan kalangan Islam saya belum melihat track record-nya," kata Slamet sebagaimana dikutip dari GenPI.co.
Baca Juga: Andika Perkasa Jadi Calon Tunggal Panglima TNI, Novel 212 Ngegas: Tidak Bersahabat dengan Umat Islam
Meskipun demikian, Slamet berharap Andika dapat membawa TNI kembali profesional. Pentolan 212 ini mewanti-wanti agar TNI tidak terbawa irama politik.
"TNI tetap bersama rakyat bukan bersama penguasa," katanya.
Seperti diketahui, Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan DPR telah menerima Surat Presiden mengenai pencalonan KSAD Jenderal Andika Perkasa sebagai calon tunggal Panglima TNI. Surpres itu diserahkan ke DPR oleh Menteri Sekretaris Negara Pratikno.
Setelah mendapat usulan tersebut, DPR akan memproses lewat uji kepatutan dan kelayakan di Komisi I DPR.
Baca Juga: Omongannya Bikin Gerah, PA 212 Serukan Tangkap Ade Armando
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Cahyo Prayogo
Tag Terkait: