Aroma Keretakan Hubungan Joe Biden dan Kamala Harris Mulai Tercium, Orang-orang Ramai Bikin Analisis
Kerenggangan ini kemudian meluas. Korban pertamanya Direktur Komunikasi Wakil Presiden, Ashley Etienne.
Etienne sebelumnya pernah bekerja untuk mantan Presiden Barack Obama dan Ketua DPR Nancy Pelosi, sebelum akhirnya menjadi tim kampanye Biden dan pejabat tinggi di sisi Harris.
Vanity Fair menyebut kepergian Etienne merupakan bagian dari rangkaian cerita mengenai pertikaian antara Biden dan Harris yang rumornya sudah muncul pada pekan ini.
Pada awal pekan ini, CNN melaporkan kantor presiden merasa terganggu dengan kurang fokus dan berfungsinya staf dari wakil presiden.
CNN juga melaporkan adanya ketegangan antara Biden dan staf-staf yang mendukung Harris, seperti Kepala Staf Gedung Putih Ron Klein dan Sekretaris Pers Jen Psaki.
Rumor mengenai keretakan di Gedung Putih itu juga menjadi pembahasan pembawa acara The Five di Fox News, Dana Perino pada Selasa (16/11/2021).
Perino mengatakan, rumor itu muncul sepekan setelah Biden mengadakan rapat kabinet tanpa Harris.
"Anda dapat mengatakan ada masalah di sini. Kami tahu itu. Mereka mengadakan rapat kabinet untuk pertama kalinya dalam tiga bulan pada Jumat lalu, pada hari ketika Kamala Harris bahkan tidak ada di negara ini," ujar Perino.
Dan ketidak harmonisan itu, diyakini bisa membuat AS goyang. Bila tak segera diselesaikan, ini diyakini bisa menyebabkan petaka besar.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Muhammad Syahrianto
Tag Terkait: