Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Perangkat Elektronik Cerdas Permudah Aktivitas Hidup di Kota

Perangkat Elektronik Cerdas Permudah Aktivitas Hidup di Kota Kredit Foto: Istimewa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Livideas didirikan pada Desember 2020 di Jakarta, Indonesia. Livideas dimiliki sepenuhnya oleh PT. Eternal Brilliant Fighterz sebuah perusahaan pengusaha swasta.

Konsep logo Livideas terdiri dari bola lampu dan rumah, di mana Livideas berharap dapat memperkenalkan perangkat elektronik “cerdas” dan kreatif untuk menjadi bagian penting dalam hunian masyarakat di Indonesia.

Haweord, pemilik perusahaan yang baru berusia satu tahun ini menjelaskan nama LIVIDEAS berasal dari kata LIVING + IDEAS (LIVIDEAS) yang berarti memberikan ide-ide baru dan cara hidup yang lebih cerdas kepada semua orang dengan bantuan perangkat elektronik. Visi kami adalah menjadi pelopor inovasi teknologi terkini dalam kehidupan sehari-hari. Sedangkan misi Livideas adalah meningkatkan pengalaman konsumen melalui teknologi dan produk. 

Livideas adalah brand elektronik yang menjual produk lampu, vacum cleaner dan lain-lain. Barang-barang yang dijual oleh Livideas umumnya berhubungan langsung dengan barang-barang yang sering digunakan sehari-hari. Dalam perkembangan teknologi, juga menjual berbagai peralatan untuk menunjang aktivitas kerja dengan komputer".

Berbagai macam produk milik Livideas diproduksi di China karena Livideas memiliki pabrik di Shenzhen, China dan dikirim langsung ke Indonesia.

Seluruh produk Livideas telah memenuhi Standar Nasional Indonesia yang merupakan satu-satunya standar yang berlaku secara nasional di Indonesia dan dirumuskan oleh Panitia Teknis Perumusan SNI ( Standar Nasional Indonesia) dan ditetapkan oleh BSN (Badan Standarisasi Nasional).

Haweord pun menambahkan semua produk yang kami produksi telah melalui kontrol kualitas yang ketat untuk memastikan layanan purna jual yang bebas gangguan.

"Layanan purna jual kami yang berdedikasi juga akan memastikan semua pelanggan dilayani jika ada masalah,"

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: