Kominfo Apresiasi Para Mitra, Peserta Program DTS 2021 Tembus dari Target!
Program Digital Talent Scholarship (DTS) 2021 yang diharapkan dapat menumbuhkan dan mensejahterakan masyarakat Indonesia di era digital, sukses dihadiri 100 ribu lebih peserta.
Kepala Badan Penelitian dan Pengembangan SDM Kementerian Kominfo Hary Budiarto, mengatakan “Kami memberikan apresiasi kegiatan Appreciation Day kepada para mitra, karena target 100 ribu itu sekarang sudah tercapai 109 ribu para peserta pelatihan talenta digital. Kami mengucapkan banyak terima kasih, kami melaksanakan acara ini kepada para mitra yang telah bekerja sama,” ujarnya, dalam DTS Appreciation Day, Rabu (15/12) kemarin.
Baca Juga: Perkuat Pengembangan Smart City, Menkominfo Ajak Kepala Daerah Tingkatkan Digital Leadership
Ia juga menjelaskan bahwa pihaknya melakukan pelatihan kemudian melakukan sertifikasi kepada para peserta pelatihan agar mereka bisa masuk ke industi digital secara global dan nasional.
"Program pelatihan untuk mewujudkan masyarakat digital adalah salah satu dari arahan Bapak Presiden tentang akselerasi transformasi digital,” sebut Hary Budiarto.
Menurutnya, program DTS 2021 menggandeng mitra kerja, baik dari kalangan akademisi, swasta, platform digital hingga perusahaan global ternama.
Baca Juga: Kasus COVID-19 Naik di Enam Provinsi, Menkominfo Imbau Pemerintah Daerah Tegakkan Prokes
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Vicky Fadil