- Home
- /
- News
- /
- Megapolitan
Bro Giring Kembali Senggol Program Formula E Anies, Kaget Saat Sidak Proyek Sirkuit: Gokil
Ketua Umum Partai Solidaritas Indonesia (PSI) Giring Ganesha kaget saat sidak lokasi proyek sirkuit Formula E di Ancol.
Giring Ganesha dibuat kaget saat melihat sekitaran proyek sirkuit Formula E tersebut.
Baca Juga: Nggak Berhenti di Bro Giring, Vokalis Band Akan "Nyanyi" Lagi Lewat Parpol, PAN Resmi Mengenalkan...
Dirinya justru mendapatkan musibah saat sidak di area tersebut. Kakinya kejeblos di lumpur lokasi calon sirkuit Formula E.
Dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com, pemandangan yang terlihat hanya tanah kosong di depan mata.
Hal tersebut membuat Giring merasa prihatin. Giring hanya berharap sirkuit tersebut dapat selesai tepat waktu.
Pasalnya, waktu yang tersisa hanya tinggal lima bulan sebelum pelaksaan balapan Formula E.
Giring berharap apabila dipaksakan selesai, semoga nama Indonesia tidak membuat malu karena kualitas sirkuit tersebut.
"Gokill, proyek Formula E yang ambisius, bujet besar pakai uang rakyat persiapan mepeeet baget. Gua nggak yakin ini bisa kejadian pembangunan sirkuit ini," kata Giring," kata Giring, dikutip dari Hops.id--jaringan Suara.com.
"Kalau dipaksaaan mudah-mudahan nggak malu-maluin Indonesia di mata internasional," lanjutnya.
Tak hanya itu, Giring juga mencibir Pemprov DKI Jakarta yang ngotot menggelar Formula E.
"Jak Pro sudah bayar ratusan miliar, kok bisa tinggal 5 bulan lagi Formula E sirkuitnya masih seperti ini. Kok bisa dana sebesar setengah triliun uang rakyat disia-siakan dengan cara seperti ini. Gua nggak habis pikir uang warga Jakarta ini dihambur-hamburkan, begini proyek ambisius buat nyapres ini semoga tak rugikan uang pajak," jelasnya.
Diketahui, Giring ditemani Ketua DPW PSI DKI Jakarta Michael Sianipar dan Anggota DPRD DKI Jakarta Anggara W Sastroamidjojo.
Anggara mengatakan tidak yakin melihat kondisi proyek sirkuit Formula E yang masih 'berantakan'.
"Saya tidak yakin sama sekali bahwa sirkuit ini bisa selesai tepat waktu. Event tidak sampai enam bulan lagi, tapi kondisinya masih tanah kosong," katanya.
Perlu diketahui, ajang Formula E direncanakan akan digelar pada awal Juni 2022.
Sebelumnya acara ini dijadwalkan berlangsung Juni 2020. Akan tetapi ditunda, karena adanya peningkatan kasus Covid-19.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Alfi Dinilhaq