Dukung MotoGP Mandalika, Kominfo Siapkan Infrastruktur dan Spektrum Frekuensi
Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) saat ini tengah menyiapkan infrastruktur telekomunikasi dan spektrum frekuensi radio menjelang MotoGP di Mandalika, Nusa Tenggara Barat.
Menteri Kominfo Johnny G. Plate menyatakan pihaknya telah melakukan uji coba dukungan infrastruktur teknologi informasi dan komunikasi serat penggunaan spektrum frekuensi radio menjelang MotoGP Mandalika 2022.
Baca Juga: Kominfo Dorong Pelaku UMKM Adaptif Manfaatkan Ajang MotoGP 2022
"Dalam gelar tes pramusim MotoGP 2022 tanggal 11 hingga 13 Februari 2022 yang lalu telah dilakukan uji coba dukungan infrastruktur teknologi informasi dan komunikasi serat penggunaan spektrum frekuensi untuk turut menyukseskan penyelenggaraan MotoGP 2022,” kata Menteri Kominfo Johnny G. Plate, dalam konferensi pers virtual, Selasa (15/2/2022).
Kominfo membagi infrastruktur di kawasan Sirkuit Mandalika dalam tiga bagian, yaitu jaringan tulang punggung (backbone), jaringan middle mile (backhaul) dan jaringan akses.
Jaringan tulang punggung Sirkuit Mandalika saat ini sudah terhubung ke jaringan serat optik berkapasitas 560GB melalui satu koridor utama dan tiga koridor alternatif.
Jalur utama jaringan tulang punggung Sirkuit Mandalika terhubung ke Sistem Komunikasi Kabel Laut (SKKL) Jember-Denpasar Cable System (JDCS) dan Sistem Komunikasi Serat Optik (SKSO) Mataram-Rungkut, berkapasitas 200GB.
Jalur alternatif terdiri dari SKKL dan SKSO Mataram-Bima (kapasitas 130GB); SKKL Mataram-Kupang dan SKKL Makassar-Kendari-Maumere (30GB); dan SKKL Bali-Lombok dan JDCS Mataram-Mandalika-Bali (200GB).
Jaringan middle mile atau backhaul di kawasan Sirkuit Mandalika terhubung ke jaringan tulang punggung, berupa jaringan serat optik sepanjang 109,1 kilometer yang tersebar di sembilan desa di Kecamatan Pujut.
Jaringan akses yang disiapkan untuk MotoGP Mandalika 2022 berupa fixed broadband dan mobile broadband. Fixed broadband berbasis serat optik digunakan untuk menyediakan WiFi kecepatan sekitar 20MBps sampai 100MBps.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Rena Laila Wuri
Editor: Alfi Dinilhaq