Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Erick Thohir Gandeng Mahasiswa Ciptakan Motor Listrik

Erick Thohir Gandeng Mahasiswa Ciptakan Motor Listrik Kredit Foto: Antara/Dhemas Reviyanto
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menteri BUMN Erick Thohir menegaskan akan selalu mendukung inovasi anak bangsa seperti dalam membuat motor listrik.

Erick berkata salah satu komitmen itu ditunjukkan lewat kerja sama antara Kementerian BUMN dengan ITS dalam mengembangkan industri kendaraan listrik negara.

"Motor listrik penemuan ITS Surabaya sekarang sudah bekerja sama dengan BUMN, sudah diproduksi," ungkap Erick Thohir seperti dikutip dari instagram @erickthohir, Jumat (4/3/2022).

Motor listrik nasional Gesits dikembangkan oleh Garansindo dan Institut Teknologi Sepuluh Nopember (ITS), Surabaya, Jawa Timur. Nama Gesits merupakan singkatan dari Garansindo dan ITS yakni Garansindo Electric Scooter ITS.

Seiring berjalannya waktu dan dukungan dari Kementerian BUMN, identitas Gesits pun berubah, tak lagi soal Garansindo dan ITS. Melainkan sudah menjadi sebuah merek/brand tersendiri. 

"Sekarang Gesits ini sedang kita terus kerja samakan dengan Gojek dan Grab," tambahnya.

Beberapa perusahaan BUMN seperti PT Wijaya Karya Industri dan Konstruksi (WIKON), PT Pindad (Persero), PT Len Industri (Persero), PT Pertamina (Persero), PT Telekomunikasi Indonesia (Persero) yang diwakili PT. Telekomunikasi Selular (Telkomsel), turut berkontribusi untuk mendukung motor listrik tersebut.

Hal itu merupakan bentuk kepastian bahwa Kementerian BUMN akan sangat terbuka untuk bisa bekerja sama. "Kementerian BUMN sangat membuka kerja sama seperti ini," tegas Erick.

Erick Thohir mengaku mendapatkan informasi bahwa salah satu Perguruan Tinggi, Universitas Lampung (Unila) juga telah meluncurkan kendaraan listrik dengan nama Electrical Vehicle Unila Vol 1. 

Erick mengaku bangga sekaligus optimis Indonesia dapat menyongsong Indonesia Emas 2045 melihat perkembangan generasi muda saat ini. "Semoga kakak-kakak mahasiswa terus bisa mengembangkan potensinya untuk menyongsong Indonesia Emas 2045," tutup Erick.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: