Ada yang Malu Lihat Kelakuan Anak Buah Anies dan Komisaris BUMN Debat Pakai Kata 'Bego', 'Goblog'
Aktivis ekonomi Syariah, Ferry Koto merasa malu dengan tweet war yang melibatkan dua komisaris, yakni Geisz Chalifah (Komisaris PT Ancol) dan Dede Budhyarto (Komisaris PT Pelni).
Menurut Ferry, perdebatan itu tak perlu menggunakan kata-kasar dan cemoohan, dan tak perlu membuka aib dan menyerang secara fisik.
"Prihatin saya. Koq bisa begini ya saling caci makinya," kata Ferry.
Ia menambahkan seharusnya baik Geisz dan Dede harus malu, sebab mereka berdua telah diberikan kehormatan untuk menduduki jabatan strategis di instansi negara.
"Padahal kalian berdua orang yg peroleh kepercayaan dan kehormatan dr negara. Yg satu komisaris BUMD, yg satu lagi komisaris BUMN,"
Ayolah, berdebatlah dgn tetap mencontohkan pd kami org2 biasa ini, adab dan etika," terangnya.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Ferry Hidayat
Tag Terkait: