Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

PLN Gandeng 8 Pabrik Rekanan H&M Manfaatkan Layanan REC

PLN Gandeng 8 Pabrik Rekanan H&M Manfaatkan Layanan REC Kredit Foto: Rahmat Saepulloh
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT PLN (Persero) terus memenuhi kebutuhan industri terhadap penggunaan energi terbarukan, salah satunya dengan penggunaan sertifikat energi baru terbarukan atau renewable energy certificate (REC).

General Manager PLN UID Jawa Tengah & DI Yogyakarta, M. Irwansyah Putra mengatakan PLN Unit Induk Distribusi Jawa Tengah dan DI Yogyakarta menjual 85 ribu REC kepada delapan pabrik mitra H&M Group di wilayah tersebut. 

Baca Juga: PLN Resmi Operasikan PLTS Terbesar di Sulawesi Selatan

"Jumlah itu setara dengan 85 ribu MWh energi terbarukan," kata Irwansyah dalam keterangan tertulis yang diterima, Senin (18/4/2022).

Adapun penggunaannya berjalan hingga lima tahun ke depan, yang ditandai dengan dengan penandatanganan perjanjian kerja sama dan kontrak dilakukan antara PLN dan PT Sritex Group yang membawahi tiga pabrik, PT Busanaremaja Agracipta, PT Semarang Garment, PT Bomin Permata Abadi, PT Bangun Maju Lestari, dan PT YB Apparel Jaya.

Baca Juga: PLN dan FSRU Proyek Jawa-1 Bakal Sediakan Energi Bersih di Indonesia

Program Stakeholder Engagement and Public Affair Lead H&M Group Production Office Indonesia, Anya Saphira, mengatakan PLN sangat membantu pemenuhan kebutuhan energi terbarukan untuk H&M dan perusahaan mitra. 

"PLN menjadi motor utama penggerak transisi renewable energy di Indonesia," ujar Anya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Djati Waluyo
Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: