Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Anessa Kenalkan Teknologi Sunscreen Perlindungan dengan 4 Autobooster Technology

Anessa Kenalkan Teknologi Sunscreen Perlindungan dengan 4 Autobooster Technology Kredit Foto: Anessa
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pandemi Covid-19 menuntut setiap perusahaan untuk dapat beradaptasi dan berinovasi dalam menciptakan suatu produk yang tidak hanya menjawab kebutuhan namun juga mampu menjadi solusi dari permasalahan yang sering dihadapi oleh masyarakat, terutama kebiasaan baru, termasuk dalam gaya hidup seperti pemakaian masker setiap hari. Hal tersebut membuat lini bisnis terus beradaptasi dan berinovasi, khususnya bidang beauty dan skincare. 

President Director PT. Shiseido Cosmetics Indonesia, Jun Kinumaki, menyampaikan pendapatnya bahwa saat ini tingkat penggunaan sunscreen secara rutin di Indonesia sudah meningkat. Namun yang menjadi tantangan baru ketika pandemi adalah bagaimana suatu perusahaan harus bisa menghasilkan produk sesuai dengan kondisi dan kebiasaan dari masyarakat. 

“Oleh karena itu Anessa yang merupakan No. 1 sunscreen di Jepang selalu berinovasi, saat ini kami hadir dengan menjawab kebutuhan masyarakat yang wajib pakai masker dan disesuaikan dengan cuaca Indonesia,” katanya Jun Kinumaki,

Sejalan dengan hal tersebut, Claudia Christin MBSS, Ph.D., seorang dermatologist yang turut hadir dalam acara Intimate Gathering Anessa juga mengungkapkan, Awareness terhadap pentingnya penggunaan sunscreen meningkat beberapa tahun ini. Semakin banyak orang sadar bahwa untuk merawat kulit secara optimal dan mencegah penuaan dini, harus dimulai dengan penggunaan sunscreen setiap harinya. 

“Efek buruk serta akumulatif dari sinar UV seperti kerutan, hyperpigmentation, bisa dihindari dengan penggunaan sunscreen setiap harinya. Efeknya mungkin tidak terlihat dalam beberapa minggu atau bulan, namun pasti akan terlihat dalam beberapa tahun kedepan. Karena pada dasarnya sunscreen is a long-term skin investment,” ujar Claudia. 

Namun di satu sisi, menurut Claudia, sayangnya untuk menemukan sunscreen yang nyaman serta proteksi yang optimal bukanlah hal yang mudah, terutama di Indonesia dengan iklim tropis dan suhu yang panas. Faktor gesekan, kelembaban, dan juga keringat bisa mempengaruhi proteksi dari sunscreen.

Oleh karena itu, berangkat dari latar belakang serta ingin menjadi solusi dalam menjawab persoalan masyarakat Indonesia yang masih susah menemukan produk sunscreen yang sesuai dengan kondisi dan cuaca pada saat pandemi, Anessa “Ultimate Beauty Sunscreen” yang telah menjadi No. 1 sunscreen di Jepang selama 20 tahun berturut-turut hadir hingga saat ini sebagai Ultimate Partner untuk menemani segala aktivitas dibawah sinar matahari.

Anessa terus berinovasi dan melakukan penelitian selama 100 tahun sejak 1923 agar setiap orang tidak akan takut untuk melakukan aktivitas apapun di bawah sinar matahari. Di tahun 2022, Anessa hadir dengan inovasi teknologi perlindungan terbaru baru yang tentunya disesuaikan dengan kondisi dan cuaca di Indonesia.

Halaman:

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: