Aksi Bengis Israel Terekam Kamera, Tembaki Warga Palestina yang Selamatkan Jurnalis Al Jazeera
Saksi-saksi yang menemani Abu Akleh di lokasi penembakan menegaskan tidak ada warga Palestina bersenjata yang hadir dan semua anggota kru televisi dapat diidentifikasi dengan jelas dalam seragam pers, termasuk rompi keselamatan dan helm.
Kesaksian dari para saksi mengatakan militer Israel terus menembaki kru bahkan setelah Abu Akleh terbunuh, mencegah mereka mengambil tubuhnya.
Ketika lebih banyak informasi terus muncul, militer Israel mundur dari klaim awal bahwa jurnalis veteran itu ditembak oleh orang-orang bersenjata Palestina.
Kepala staf militer Israel Jenderal Kokhavi mengatakan "saat ini tidak mungkin untuk menentukan dari api mana Abu Akleh terbunuh".
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Editor: Muhammad Syahrianto
Tag Terkait: