Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

De Gold Luncurkan Seri Terbaru Koleksi Perhiasan Emas MARIPOSA

De Gold Luncurkan Seri Terbaru Koleksi Perhiasan Emas MARIPOSA Kredit Foto: WE
Warta Ekonomi, Jakarta -

Brand fashion De Gold meluncurkan seri terbaru koleksi perhiasan emas Amero. Rangkaian terbaru ini diberi nama MARIPOSA, sebuah koleksi yang melambangkan kekuatan perempuan Indonesia, yang mampu menghadapi berbagai fase hidup. Perempuan hebat yang mampu mendobrak prasangka orang dan berhasil menjadi apa yang mereka impikan. Koleksi Mariposa ini dilambangkan dengan metamorfosis kupu-kupu yang dimulai dari kepompong sampai bisa menjadi kupu-kupu. 

Ester Kristiani, sang desainer sekaligus pemilik De Gold, selalu mengimpikan bagaimana semangatnya dalam menghadirkan koleksi terbaru Amero di DE GOLD bisa memberikan nilai bagi mereka yang memilikinya. "Semoga pesan dan makna dari tiap koleksi ini mampu menjadi penyemangat dalam menjalani kehidupan sehari-hari," ujar Ester

 istri dari Ir. Deddy Supardi Ridwan, yang karib dipanggil Deddy ini.

Menurut Ester, koleksi terbaru Amero yaitu Leora yang bermakna transparansi diri yang diharapkan untuk selalu memancarkan sinar dalam diri kita sebagai wanita romantis namun dengan gaya hidup elegan minimalis.  Adapun nama MARIPOSA memiliki arti kupu-kupu dalam bahasa Italia. 

Peluncuran MARIPOSA ini bertepatan dengan perayaan ulangtahun Ester yang jatuh pada tanggal 14 Juni 1962. Ester  merupakan anak kedua dari tiga bersaudara, buah cinta kasih dari pasangan keluarga  Henoch Pranowo Kartijo dan Elizabeth Tjandra Dewi. 

"Hidup adalah perjalanan, dan tidak semua jalan lurus terbentang, pasti ada belok ki kiri dan ke kanan, namun jika kita memiliki kejelasan tujuan, kita tidak akan terperangkap pada situasi yang ada di kiri dan kanan. Dan tujuan hidup manusia bukanlah hanya untuk mencari penghidupan, melainkan memberi manfaat pada kehidupan. Karena itu setelah bermetamorfosis selama 60 tahun saatnya saya keluar dari ke pompong menjadi kupu-kupu cantik yang menyenangkan," paparnya.

Dari sini lah berawal kisah hidup Ester yang penuh semangat untuk berjuang dalam membina keluarganya serta bisnis keluarga bidang perhiasan emas yang dimulai dari nol sampai bisa sesukses saat ini.  Didikan keluarganya yang luar biasa, penuh kasih, dan selalu memberi perhatian penuh cinta kasih menginspirasi perjalanan hidup dan bisnis Ester. Itu sebabnya karya-karya perhiasan emas bikinan Ester selalu melambangkan cinta dan kasih sayang yang harmonis.

Beberapa koleksi perhiasan emas Amero pun hadir dari hasil buah pikiran Ester dan perusahaan keluarganya. Mulai dari Roxe, Havana, Mouve, Leora, dan terakhir yaitu Mariposa, produk yang dirilis pada hari ini (14/6) bertepatan dengan hari ulang tahun Ester yang ke 60 tahun. Setiap koleksi pun memiliki makna tersendiri. Hampir semua perhiasannya, memiliki soul dan filosofi yang dalam. 

Dimulai dari koleksi Roxe yang memiliki makna untuk menjadi perempuan dewasa yang berani berbeda dan memiliki jiwa yang kuat. Koleksi Havana yang bermakna untuk menjadi wanita petualang yang selalu percaya diri, elegan, dan stylish di saat bersamaan. 

Koleksi Mouve dengan ciri khas batunya yang bergerak melambangkan kebahagiaan dalam menjalani naik turunnya kehidupan. 

Koleksi terbaru Amero yaitu Leora yang bermakna transparansi diri yang diharapkan untuk selalu memancarkan sinar dalam diri kita sebagai wanita romantis namun dengan gaya hidup elegan minimalis.

Bahkan, dia juga sudah merancang akan membuat perhiasan khusus para lelaki.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Sufri Yuliardi
Editor: Sufri Yuliardi

Bagikan Artikel: