Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Holywings Dibungkus Anies tapi Boleh Buka Lagi, Ehmmm... 'Ada yang Cair Nih'

Holywings Dibungkus Anies tapi Boleh Buka Lagi, Ehmmm... 'Ada yang Cair Nih' Kredit Foto: Instagram/Ahmad Kemal Palevi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Saat ini seluruh outlet Holywings di Jakarta sudah disikat habis atas perintah langsung Gubernur Anies Baswedan. Namun belakangan, Pemerintah Provinsi DKI Jakarta membuka kesempatan bagi manajemen Holywings untuk mengurus izin sertifikat bar agar bisa kembali beroperasi.

"Ya nanti kan (pembaharuan izin) di OSS-kan (online single submission). Kami tetap membantu, kami ingin beri kemudahan, tetapi lebih bertanggung jawab," kata Kepala Dinas Penanaman Modal dan Pelayanan Terpadu Satu Pintu (DPMPTSP) DKI Jakarta Benny Agus Chandra di Jakarta Pusat, Selasa (28/6/2022).

Baca Juga: Pemprov DKI Harusnya Malu karena Kecolongan Pihak Holywings, PSI: Kenapa Baru Bertindak Setelah Viral?

Dia menjelaskan, Pemerintah terus mendorong kemudahan berusaha bagi para pengusaha. Namun, dengan catatan harus taat aturan dan Undang-undang.

Karena menurutnya, perizinan yang dimiliki Holywings bukan bar, melainkan menjual minuman keras dan tempat meminumnya, pendapatan Pemprov DKI dari sektor pajak jadi berpengaruh. Pasalnya, pajak yang disetor tidak sesuai dengan kegiatan usahanya.

"Itu ada implikasi pajak. Namun intinya, Pemda DKI terus mendorong kemudahan berusaha. Tetapi harus ikut bertanggung jawab, kami sama-sama lah kolaborasi," tuturnya.

Terbukanya kesempatan untuk Holywings beroperasi kembali setelah heboh-heboh disegel menjadi bahan omongan warganet di media sosial. Salah satunya datang dari komedian Kemal Palevi. Ia menyindir dengan kalimat kocak.

"Wahh ada yang cair nihh," sahutnya di Twitter.

Warganet lainnya pun ikut menimpali celetukan Kemal.

"Hahaha ujung2nya," sambar @Anisa***.

"Hilang deh senjata buat maju nanti 2024," sambung @ppp***.

"Kan udh gue blang nutup2 ini cma carmuk2 anies doang wkwkw kek dlu kau nutup Reklamasi pik tp skrang d nikmati gajadi tutup wkwkwk," timpal @satria***.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: