Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Brawijaya Hospital Depok Buka Berbagai Layanan Unggulan Bersama Dokter Spesialis Berpengalaman

Brawijaya Hospital Depok Buka Berbagai Layanan Unggulan Bersama Dokter Spesialis Berpengalaman Kredit Foto: Brawijaya Hospital
Warta Ekonomi, Jakarta -

Diresmikan awal tahun 2018, Brawijaya Hospital Depok terus meningkatkan eksistensinya dengan meluncurkan layanan terbaiknya dengan mengusung tag line Center of Exellence.

Didukung dokter spesialis berpengalaman, Brawijaya Hospital Depok dilengkapi dengan berbagai fasilitas yang mumpuni sehingga kini rumah sakit yang berada di kawasan Sawangan ini sudah dilengkapi dengan berbagai layanan kesehatan unggulan.

Baca Juga: Kasus Covid Naik, Rumah Sakit Diminta Tambah Kapasitas Ruang Perawatan

Brawijaya Hospital Depok telah tersedia berbagai layanan unggulan di antaranya pertama, Layanan IPM (Interventional Pain Management), oleh tim dokter ortopedi dan saraf: dr Ajiantoro Sp.Ot K spine, dan dr. Paramita Sp.Ot. Kedua, Layanan Endoskopi oleh dr. Aru Ariadmo Sp.Pd, KGEH. 

Lalu yang ketiga, Layanan Fetomaternal oleh dr. Reza Tigor Manurung Sp.Og KFM. Keempat, Layanan Laparoskopi Obgyn, dr. Indra Gazali Sp.OG. FMAS. DMAS. F.ART. FICRS, dan kelima, Layanan Ibu dan Anak oleh dr. Nadine Shakina Tabit, Sp. A, M.Kes, serta masih ada layanan lainnya.

Direktur Brawijaya Hospital Depok, drg. Hestiningsih MARS menyebut Brawijaya Hospital Depok sudah bisa melayani secara advance bagi penanganan stroke dan kecelakaan kerja (trauma center), serta sudah bisa melakukan CT Scan sehingga pasien tidak perlu lagi dirujuk ke rumah sakit tertentu. 

"Tentunya di dukung dengan kerjasama yang baik kami dengan perusahaan asuransi ketenagakerjaan, juga asuransi kesehatan swasta," ungkap Hesti saat Clients Gathering Brawijaya Hospital di Hotel Mulia, Senayan, Selasa (12/7/2022).

Layanan IPM

Interventional Pain Management (IPM), saat ini bisa menjadi salah satu solusi bagi penanganan kasus pengapuran tulang belakang dan pengapuran pada lutut. Layanan yang sudah diterapkan di Brawijaya Hospital Depok ini, menjadi metode terapi yang banyak diminati oleh pasien yang mengalami gangguan orthopedi dan saraf kejepit.

Layanan Fetomaternal

Fetomaternal adalah sub spesialisasi dari bagian kandungan dan kebidanan (obstetri dan ginekologi). Sub spesialisasi ini berfokus pada deteksi dan mendignosis kelainan pada fetal (janin) dan maternal (ibu). Layanan ini menjadi salah satu unggulan di Brawijaya Hospital Depok.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Alfi Dinilhaq

Tag Terkait:

Bagikan Artikel: