Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Netizen Ribut Lihat Jokowi Gak Pakai Masker

Netizen Ribut Lihat Jokowi Gak Pakai Masker Kredit Foto: Antara/BPMI
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pemberitaan tentang Presiden Jokowi tidak menggunakan masker yang terjadi pada saat di dalam ruangan menyita perhatian netizen.

Diketahui Presiden Jokowi berkunjung ke Sarinah sekaligus mengantar Ketua Umum PDIP, Megawati Soekarnoputri. Jokowi di Sarinah untuk membubuhkan tanda tangannya dalam peresmian transformasi Sarinah. 

Beberapa saat kemudian setelah acara selesai, Jokowi hendak langsung meninggalkan Sarinah, tetapi dihadang oleh 200 warga yang telah berkumpul ingin melihat sosok Presiden Indonesia di depan Jl. MH Thamrin. 

Sebagai informasi, Jokowi mewajibkan masyarakat Indonesia untuk kembali menggunakan masker baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan. Penyebab wajib masker ini karena kasus penyebaran Covid-19 di Jabodetabek kembali meningkat.

"Saya juga ingin mengingatkan kepada kita semua, Covid-19 masih ada. Oleh sebab itu, baik di dalam ruangan maupun di luar ruangan, memakai masker adalah masih sebuah keharusan,” ujar Presiden Jokowi, dikutip dari cnnindonesia.com, Jumat 15 Juli 2022.

Melihat pemberitaan ini, netizen turut mengomentari Jokowi yang tidak memakai masker. Dilansir dari kolom komentar Twitter @CNNIndonesia, Jumat 15 Juli 2022. 

"Biarin aja. Dia Yg punya republik mah bebas,” lanjut akun Twitter @Tan_Mar3M. “Tandain gaes,” tambah akun Twitter @zenithamaha. “Takut gak dikenal,”  tutur akun Twitter @HendraHanifah dikutip dari Terkini.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: