Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Buat Laporan Saja, Polri Siap Usut Dugaan Intimidasi Jurnalis Terkait Kasus Brigadir J

Buat Laporan Saja, Polri Siap Usut Dugaan Intimidasi Jurnalis Terkait Kasus Brigadir J Kredit Foto: Antara/ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/aww.
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kasus penembakan Brigadir J di kediaman Irjen Ferdy Sambo terus menyita perhatian publik. Namun kali ini terdapat kabar tak sedap menghampiri akan hal tersebut.

Saat meliput kasus tersebut, diduga telah terjadi intimidasi terhadap dua orang jurnalis saat di sekitar Komplek Polri Duren Tiga, Jakarta Selatan pada Kamis (14/7/2022).

Baca Juga: Tegas Pecat AKBP Raden Brotoseno, "Bukti Evaluasi Internal Polri Berjalan Baik"

Mengetahui hal tersebut, Polri mengaku bakal mengusut dugaan intimidasi yang dilakukan orang tak dikenal tersebut.

“Nanti akan diusut,” kata Kepala Divisi Humas Polri Irjen Pol. Dedi Prasetyo dikutip dari Antara, Kamis (14/7/2022).

Menurut Dedi, pihaknya bakal menindaklanjuti dengan menanyakan kepada Kapolres Jakarta Selatan AKBP Budhi Herdi Susianto terkait informasi tersebut.

“Coba saya tanyakan ke Kapolres Jakarta Selatan,” ujarnya.

Dedi pun meminta agar wartawan tidak menduga-duga terkait tiga orang tidak dikenal yang diduga mengintimidasi dua jurnalis saat meliput di area Komplek Polri Duren Tiga adalah anggota Polri.

Baca Juga: Gegara Anies Baswedan Effect, NasDem Terjun Payung, Eh Gak Disangka Partai Ini Malah Meroket!

Ia juga meminta agar wartawan yang mengalami intimidasi tersebut dapat membuat laporan ke kepolisian terdekat agar peristiwa bisa menjadi terang benderang, dan siapa ketiga orang tidak dikenal tersebut.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Aldi Ginastiar

Bagikan Artikel: