Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Menko Airlangga Hartarto Berperan Penting Dalam Ekosistem Kendaraan Listrik

Menko Airlangga Hartarto Berperan Penting Dalam Ekosistem Kendaraan Listrik Kredit Foto: IST
Warta Ekonomi, Jakarta -

Menko Airlangga Hartarto disebut strategis dalam mendukung ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

“Langkah yang dilakukan Pak Airlangga adalah langkah yang bagus. Saya mengapresiasi apa yang dilakukan dengan adanya pertemuan ini. Mudah - mudahan bisa memberikan kontribusi positif dalam pelaksanaan KTT G20 nanti dan pastinya dalam perkembangan ekosistem mobil listrik di Indonesia,” kata Direktur Eksekutif Energy Watch, Mamit Setiawan di Jakarta, Rabu (10/8/2022).

Menko Airlangga yang juga Ketua Umum Partai Golkar ini banyak bertemu dengan pejabat produsen otomotif, baik dalam kunjungannya ke Jepang beberapa waktu lalu maupun di Jakarta.

Selain mendorong industri kendaraan listrik, yaitu ikut dalam peluncuran mobil listrik asal pabrikan Wuling, Airlangga juga menginisiasi penggunaan mobil listrik untuk delegasi G20, yakni Lexus UX 300e yang didatangkan dari Jepang.

Indonesia, kata Mamit, cukup siap untuk mengadaptasi gaya hidup kendaraan listrik. Namun kendala ada pada infrastruktur dan juga harga kendaraannya.

“Memang salah satu kendala kendaraan listrik terkait infrastruktur, bagaimana PLN terutama bisa meningkatkan SP KLU, sehingga masyarakat bisa lebih mudah untuk melakukan pengisian,” ungkap Mamit.

Tren otomotif global, lanjut Mamit, kini bergerak ke arah kendaraan ramah lingkungan. Ini juga sesuai dengan target Indonesia mencapai net zero emission (NZE) atau netral karbon pada tahun 2060.

“Kita tahu tren global ke depan sudah menuju kepada EV,  baik itu mobil listrik maupun lainnya. Ini salah satu upaya kita mengurangi emisi gas rumah kaca sesuai dengan komitmen penurunan emisi karbon 29% pada 2030 dan bahkan kita punya target zero emission di 2060,” jelas Mamit.

Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) mengklaim, saat ini sudah ada 101 unit stasiun pengisian kendaraan listrik umum (SPKLU) di 73 lokasi yang tersebar di berbagai daerah.

Namun Indonesia sebagai produsen Nikel terbesar di dunia pasti akan mendapat untung bessr dari bisnis kendaraan listrik ini. “Potensi nikel yang kita miliki sebisa mungkin kita bisa jadi pemain utama di EV. Jangan hanya jadi penonton, tetapi gimana jadi ekosistem yang memberikan multiple efek bagi perekonomian,” pungkas Mamit.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ferry Hidayat

Bagikan Artikel: