Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Laba Bersih Semester I Naik 45%, Dharma Polimetal (DRMA) Targetkan Laba Bersih Tumbuh 50% Tahun Ini

Laba Bersih Semester I Naik 45%, Dharma Polimetal (DRMA) Targetkan Laba Bersih Tumbuh 50% Tahun Ini Kredit Foto: PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA)
Warta Ekonomi, Jakarta -

PT Dharma Polimetal Tbk (DRMA) optimistis bisa mencapai target pertumbuhan kinerja tahun ini. Emiten manufaktur kompanen otomotif itu membidik kenaikan penjualan dan laba bersih masing-masing sebesar 20% dan 50% di sepanjang 2022.

Presiden Direktur PT Dharma Polimetal Tbk, Irianto Santoso, mengatakan, keyakinan tersebut didapat karena kinerja perusahaan yang menunjukkan tren positif selama semester pertama tahun 2022. Pada periode tersebut, Dharma Polimetal membukukan penjualan Rp1,59 triliun, atau tumbuh sebesar 22% dibandingkan penjualan di periode yang sama tahun sebelumnya, Rp1,31 triliun.

Baca Juga: Sempat Merugi, Bank JTrust Bukukan Laba Bersih Rp15 Miliar

Sementara, laba bersih DRMA sebesar Rp142,62 miliar pada semester 1-2022, naik 45% dibandingkan laba bersih di periode yang sama tahun sebelumnya, sebesar Rp98,98 miliar.

"Sampai semester 1-2022, proyeksi yang kami canangkan masih sesuai target, walau di kuartal kedua terjadi penurunan produksi kendaraan bermotor akibat lockdown di Shanghai yang berdampak pada kelangkaan pasokan semikonduktor serta perang Ukraina dan Rusia yang memengaruhi ekonomi dunia," kata Irianto dalam keterangan tertulisnya di Jakarta, dikutip Selasa (16/8/2022).

Manajemen DRMA juga mengantisipasi kenaikan biaya produksi dengan membuat semacam quotation kepada pelanggan yang di dalamnya tercantum sejumlah asumsi dasar, seperti nilai mata uang asing yang berpengaruh terhadap harga baja dan harga material yang dipakai.

"Karenanya, kami optimistis target pertumbuhan sampai akhir tahun akan tercapai," sebut dia.

Kini, Dharma Polimetal tengah mempersiapkan diri untuk merampungkan pembangunan pabrik baru pada bulan ini. Terdapat tiga pabrik baru dan satu proyek perluasan pabrik untuk menggenjot produksi kompanen kendaraan roda empat.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: