Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Bunker Berisi Uang Rp900 Miliar di Rumah Ferdy Sambo? Irjen Dedi Prasetyo Bilang...

Bunker Berisi Uang Rp900 Miliar di Rumah Ferdy Sambo? Irjen Dedi Prasetyo Bilang... Kredit Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Warta Ekonomi, Jakarta -

Kepala Divisi Humas (Kadivhumas) Polri Irjen Polisi Dedi Prasetyo mengimbau masyarakat untuk tidak mudah percaya dengan informasi-informasi yang kebenarannya tidak dapat dipertanggungjawabkan.

Pernyataan itu dikeluarakan Irjen Dedi Prasetyo merespons adanya isu penemuan bunker berisi uang Rp900 miliar di rumah tersangka Irjen Polisi Ferdy Sambo. Dia mengonfirmasi bahwa berita tersebut tidak benar.

Baca Juga: Ada Petinggi Polri yang Ikut Lindungi Ferdy Sambo, Refly Harun: Kalau Dia Masih Bertahan, Luar Biasa Kuatnya

"Berdasarkan informasi dari tim khusus yang melakukan penggeledahan di beberapa tempat Irjen FS, info soal bunker Rp900 miliar tidaklah benar," kata Dedi Prasetyo, Minggu (21/8/2022).

Menurut Dedi, tim khusus Polri memang melakukan penggeledahan di beberapa tempat tinggal Irjen Polisi Ferdy Sambo dan menyita beberapa barang bukti. Namun, tambahnya, tidak ada bungker berisi uang Rp900 miliar sebagai barang bukti yang disita Polri.

"Apa saja yang disita itu untuk pembuktian nanti di persidangan. Timsus melakukan penyidikan dengan langkah pro justitia," tambahnya.

Hingga kini, tegasnya, Polri terus berkomitmen mengusut perkara penembakan Brigadir J dengan profesional, akuntabel, dan transparan.

"Tim khusus terus bekerja. Mohon sabar dan dukungannya. Komitmen kami sejak awal mengusut perkara ini sampai tuntas dengan mengedepankan pendekatan scientific crime investigation," jelasnya.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Puri Mei Setyaningrum

Bagikan Artikel: