Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Government
Video
Indeks
About Us
Social Media

Angkasa Pura I Aktifkan Kembali 73 Rute Internasional dan 9 Rute Domestik

Angkasa Pura I Aktifkan Kembali 73 Rute Internasional dan 9 Rute Domestik Kredit Foto: Sufri Yuliardi
Warta Ekonomi, Jakarta -

Pada periode Januari hingga Juli 2022, bandara-bandara yang dikelola PT Angkasa Pura I melayani 105 reaktivasi dan pembukaan rute penerbangan baru.

Adapun rincian dari 105 rute tersebut adalah 9 reaktivasi rute domestik dan 22 pembukaan rute baru domestik, serta 73 reaktivasi rute internasional dan 1 pembukaan rute baru internasional.

"Di tahun 2022 ini kami mencatatkan kinerja operasional perusahaan yang kembali membaik, dibuktikan dengan mulai banyaknya maskapai penerbangan baik nasional maupun internasional yang melakukan reaktivasi rute serta pembukaan rute penerbangan baru di bandara yang kami kelola," ujar Direktur Utama PT Angkasa Pura I Faik Fahmi di Jakarta, kemarin.

Khusus untuk penerbangan rute internasional, kata dia sejak ditetapkannya Covid-19 sebagai pandemi global di bulan Maret 2020 silam, rute penerbangan internasional reguler yang sebelumnya lalu lalang di bandara-bandara AP I praktis berhenti beroperasi.

Hal tersebut lantaran adanya kebijakan penutupan batas negara atau border oleh hampir seluruh pemerintah negara di dunia.

“Dengan adanya 73 rute penerbangan internasional yang direaktivasi serta 1 pembukaan rute baru internasional sejauh ini, tentunya merupakan pertanda positif akan kebangkitan kembali industri transportasi udara dan pariwisata, yang juga akan menghadirkan multiplier effect terhadap perekonomian nasional," lanjut Faik.

Baca Juga: Imigrasi Depak WN Turki dari Bali gegara Sembunyikan Buronan

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Bagikan Artikel: