Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Tiga Bandara AP II Gunakan Energi Baru Terbarukan

Tiga Bandara AP II Gunakan Energi Baru Terbarukan Kredit Foto: Antara/Muhammad Iqbal
Warta Ekonomi, Jakarta -

Tiga bandara kelolaan PT Angkasa Pura II (Persero) menggunakan energi baru terbarukan (EBT) untuk mendukung kegiatan operasional. Ketiga bandar aitu adalah Bandara Soekarno-Hatta (Banten), Bandara Kualanamu (Sumatera Utara) dan Bandara Banyuwangi (Jawa Timur). 

“Pada tahap awal, pemanfaatan PLTS ada di tiga bandara tersebut sebelum nantinya menjangkau 20 bandara. Pembangunan PLTS dilakukan bertahap hingga nantinya pada 2025 di 20 bandara akan terpasang PLTS dengan kapasitas total 26,34 MWp (Mega Watt Peak),” ujar President Director AP II Muhammad Awaluddin di Jakarta, kemarin.

Awaludin menjelaskan pembangunan panel surya untuk PLTS di Bandara Kualanamu saat ini sudah tuntas 100% untuk digunakan di di Terminal Kargo dan gedung administrasi (atap seluas 5.100 meter persegi dengan kapasitas 761 kilo watt peak).

Bandara Banyuwangi juga sudah menyelesaikan 100% pembangunan PLTS untuk di gedung Airport Rescue & Fire Fighting (atap seluas 600 meter persegi dengan kapasitas 35,1 kilo watt peak).

Di Bandara Soekarno-Hatta pembangunan PLTS sudah mencapai 90% untuk di area Terminal 2 yakni jalur linking Terminal 2 (atap seluas 1.400 meter persegi dengan kapasitas 309 kilo watt peak) dan area komersial Terminal 2 (atap seluas 4.320 meter persegi dengan kapasitas 1.197 kilo watt peak). 

“Pembangunan PLTS di Terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta ini melengkapi PLTS berkapasitas 241 kilo watt peak yang sudah dioperasikan di gedung Airport Operation Control Center (AOCC) Bandara Soekarno-Hatta,” tambahnya.

Secara berkelanjutan AP II mempersiapkan tiga aspek penting dalam upaya penghematan energi dan mencapai target global net carbon emissions, yakni SDM terkait kompetensi teknik kelistrikan berbasis EBT, proses terkait prosedur baku dalam pengoperasian EBT dan teknologi terkait penggunaan platform yang tepat guna dalam pengoperasian EBT. 

Di samping membangun PLTS di bandara-bandara, AP II juga mengandalkan teknologi dalam penghematan energi listrik guna mendukung penerapan konsep green airport. 

AP II telah membangun sistem yang dinamakan MANTRI (Monitoring System of Airport and Non-Airport Threshold Electrical Infrastructure) guna mengendalikan dan memonitor secara real time penggunaan energi di lingkungan AP II.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Penulis: Boyke P. Siregar
Editor: Boyke P. Siregar

Bagikan Artikel: