Menu
News
EkBis
New Economy
Kabar Finansial
Sport & Lifestyle
Kabar Sawit
Video
Indeks
About Us
Social Media

Masyarakat yang Puas Akan Kinerja Jokowi Bakal Pilih Ganjar, Indekstat: Yang Tidak Puas Lebih Pilih Anies atau Prabowo

Masyarakat yang Puas Akan Kinerja Jokowi Bakal Pilih Ganjar, Indekstat: Yang Tidak Puas Lebih Pilih Anies atau Prabowo Kredit Foto: Ist
Warta Ekonomi, Jakarta -

Hasil survei Indekstat Research and Data Science menyebut mayoritas responden puas terhadap kinerja Presiden Joko Widodo (Jokowi), yakni sebesar 67,9 persen. Adapun, sebanyak 29,7 persen menyatakan mereka tak puas terhadap kinerja mantan wali kota Solo itu.

Hasil ini kemudian dikaitkan dengan survei elektabilitas tiga sosok calon presiden (capres) potensial di pemilu 2024, yaitu Ganjar Pranowo, Prabowo Subianto, dan Anies Baswedan.

Baca Juga: Capres PDIP Siap Mengguncang di Tahun Depan, Eriko Bongkar Tipis-tipis Obrolan Jokowi dan Megawati, Oh... Begitu

Dari 67,9 persen yang puas terhadap Jokowi, 43,5 persen akan memilih Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Sedangkan 18,1 persen memilih Anies, dan 27,5 persen lainnya menjawab Prabowo

"Masyarakat yang mengaku puas terhadap Jokowi, sebagian besar mendukung Ganjar," ujar Deputi Eksekutif Direktur Indekstat Research and Data Science, Rikola Fedri dalam di Hotel Morrisey, Jakarta, Minggu (6/11/2022).

Baca Juga: Rocky Gerung Bilang Penyambutan Ganjar Selalu Ada Panitia Kayak Event Organizer: Kalau Anies Langsung oleh Relawan

Adapun dari 29,7 persen yang tak puas dengan kinerja Jokowi, 40,3 persen mengaku akan memilih Anies. Sedangkan Prabowo (30,5 persen) dan Ganjar (19,0 persen).

"Untuk sekitar 29,7 persen masyarakat yang tidak puas dengan kinerja Jokowi, mayoritas memilih Anies dan Prabowo. Lebih condong memilih Anies dan Prabowo," ujar Rikola.

Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.

Editor: Ayu Almas

Bagikan Artikel: