Manuver Surya Paloh Soal Anies Baswedan Heboh Menjelang Pernikahan Anak Jokowi, Rocky Gerung: Kita Tunggu Siapa yang Tidak Diundang!

Balas dendam Presiden Jokowi sebagaimana dilakukannya ke Eks Panglima TNI Gatot Nurmantyo berdasarkan pengakuan Politisi Senior PDIP Panda Nababan berpotensi terjadi kembali di pernikahan Kaesang Pangarep.
Kali ini dugaan akan terjadinya hal serupa mengarah ke Ketua Umum NasDem Surya Paloh yang sudah terang-terangan mendekalrasikan Anies Baswedan, sosok yang disebut sebagai calon presidennterkuat dari kalangan oposisi.
Mengenai hal ini, Pengamat Politik Rocky Gerung angkat suara. Rocky menduga bahwa Surya Paloh sudah menyadari konsekuensi dari mendukung Anies Baswedan termasuk sikap Jokowi.
“Mungkin sekali Pak Surya Paloh sekarang mengerti Bahasa tubuh pak Jokowi ingin menyingkirkan dia,” jelas Rocky melalui kanal Youtube Rocky Gerung Official yang juga bersama Hersubeno Arief dari Forum News Network (FNN) dikutip Selasa (22/11/22).
Menurut Rocky, ada satu kepastian mengenai kekuasaan yang saat ini Jokowi pegang yakni antara memukul dan Merangkul sulit dibedakan.
“Selalu ada yang pasti yang bisa disebut kekuasaan itu tidak bisa dibedakan dia lagi merangkul atau lagi memukul,” ungkap Rocky.
Mau Berita Terbaru Lainnya dari Warta Ekonomi? Yuk Follow Kami di Google News dengan Klik Simbol Bintang.
Penulis: Bayu Muhardianto
Editor: Bayu Muhardianto